ROCKETEER
There’s a world out there that we should see Take my hand, close your eyes With you right here, I’m a rocketeer
Kamis, 03 Mei 2012
TOPOLOGI JARINGAN KOMPUTER
Topologi menggambarkan struktur dari suatu jaringan atau bagaimana sebuah jaringan didesain. Pola ini sangat erat kaitannya dengan metode access dan media pengiriman yang digunakan. Topologi yang ada sangatlah tergantung dengan letak geofrapis dari masing-masing terminal, kualitas kontrol yang dibutuhkan dalam komunikasi ataupun penyampaian pesan, serta kecepatan dari pengiriman data. Dalam definisi topologi terbagi menjadi dua, yaitu topologi fisik (physical topology) yang menunjukan posisi pemasangan kabel secara fisik dan topologi logik (logical topology) yang menunjukan bagaimana suatu media diakses oleh host.
Adapun topologi fisik yang umum digunakan dalam membangun sebuah jaringan adalah :
Point to Point (Titik ke-Titik).
Jaringan kerja titik ketitik merupakan jaringan kerja yang paling sederhana tetapi dapat digunakan secara luas. Begitu sederhananya jaringan ini, sehingga seringkali tidak dianggap sebagai suatu jaringan tetapi hanya merupakan komunikasi biasa. Dalam hal ini, kedua simpul mempunyai kedudukan yang setingkat, sehingga simpul manapun dapat memulai dan mengendalikan hubungan dalam jaringan tersebut. Data dikirim dari satu simpul langsung kesimpul lainnya sebagai penerima, misalnya antara terminal dengan CPU.
Star Network (Jaringan Bintang).
Dalam konfigurasi bintang, beberapa peralatan yang ada akan dihubungkan kedalam satu pusat komputer. Kontrol yang ada akan dipusatkan pada satu titik, seperti misalnya mengatur beban kerja serta pengaturan sumber daya yang ada. Semua link harus berhubungan dengan pusat apabila ingin menyalurkan data kesimpul lainnya yang dituju. Dalam hal ini, bila pusat mengalami gangguan, maka semua terminal juga akan terganggu. Model jaringan bintang ini relatif sangat sederhana, sehingga banyak digunakan oleh pihak per-bank-kan yang biasanya mempunyai banyak kantor cabang yang tersebar diberbagai lokasi. Dengan adanya konfigurasi bintang ini, maka segala macam kegiatan yang ada di-kantor cabang dapatlah dikontrol dan dikoordinasikan dengan baik. Disamping itu, dunia pendidikan juga banyak memanfaatkan jaringan bintang ini guna mengontrol kegiatan anak didik mereka.
Kelebihan
· Kerusakan pada satu saluran hanya akan mempengaruhi jaringan pada saluran tersebut dan station yang terpaut.
· Tingkat keamanan termasuk tinggi.
· Tahan terhadap lalu lintas jaringan yang sibuk.
· Penambahan dan pengurangan station dapat dilakukan dengan mudah.
Kekurangan
· Jika node tengah mengalami kerusakan, maka maka seluruh jaringan akan terhenti.
Penanganan
· Perlunya disiapkan node tengah cadangan.
Ring Networks (Jaringan Cincin)
Pada jaringan ini terdapat beberapa peralatan saling dihubungkan satu dengan lainnya dan pada akhirnya akan membentuk bagan seperti halnya sebuah cincin. Jaringan cincin tidak memiliki suatu titik yang bertindak sebagai pusat ataupun pengatur lalu lintas data, semua simpul mempunyai tingkatan yang sama. Data yang dikirim akan berjalan melewati beberapa simpul sehingga sampai pada simpul yang dituju. Dalam menyampaikan data, jaringan bisa bergerak dalam satu ataupun dua arah. Walaupun demikian, data yang ada tetap bergerak satu arah dalam satu saat. Pertama, pesan yang ada akan disampaikan dari titik ketitik lainnya dalam satu arah. Apabila ditemui kegagalan, misalnya terdapat kerusakan pada peralatan yang ada, maka data yang ada akan dikirim dengan cara kedua, yaitu pesan kemudian ditransmisikan dalam arah yang berlawanan, dan pada akhirnya bisa berakhir pada tempat yang dituju. Konfigurasi semacam ini relative lebih mahal apabila dibanding dengan konfigurasi jaringan bintang. Hal ini disebabkan, setiap simpul yang ada akan bertindak sebagai komputer yang akan mengatasi setiap aplikasi yang dihadapinya, serta harus mampu membagi sumber daya yang dimilikinya pada jaringan yang ada. Disamping itu, sistem ini lebih sesuai digunakan untuk sistem yang tidak terpusat (decentralized-system), dimana tidak diperlukan adanya suatu prioritas tertentu.
Tree Network (Jaringan Pohon)
Pada jaringan pohon, terdapat beberapa tingkatan simpul (node). Pusat atau simpul yang lebih tinggi tingkatannya, dapat mengatur simpul lain yang lebih rendah tingkatannya. Data yang dikirim perlu melalui simpul pusat terlebih dahulu. Misalnya untuk bergerak dari komputer dengan node-3 kekomputer node-7 seperti halnya pada gambar, data yang ada harus melewati node-3, 5 dan node-6 sebelum berakhir pada node-7. Keungguluan jaringan model pohon seperti ini adalah, dapat terbentuknya suatu kelompok yang dibutuhkan pada setiap saat. Sebagai contoh, perusahaan dapat membentuk kelompok yang terdiri atas terminal pembukuan, serta pada kelompok lain dibentuk untuk terminal penjualan. Adapun kelemahannya adalah, apabila simpul yang lebih tinggi kemudian tidak berfungsi, maka kelompok lainnya yang berada dibawahnya akhirnya juga menjadi tidak efektif. Cara kerja jaringan pohon ini relatif menjadi lambat
Bus Network
Konfigurasi lainnya dikenal dengan istilah bus-network, yang cocok digunakan untuk daerah yang tidak terlalu luas. Setiap komputer (setiap simpul) akan dihubungkan dengan sebuah kabel komunikasi melalui sebuah interface. Setiap komputer dapat berkomunikasi langsung dengan komputer ataupun peralatan lainnya yang terdapat didalam network, dengan kata lain, semua simpul mempunyai kedudukan yang sama. Dalam hal ini, jaringan tidak tergantung kepada komputer yang ada dipusat, sehingga bila salah satu peralatan atau salah satu simpul mengalami kerusakan, sistem tetap dapat beroperasi. Setiap simpul yang ada memiliki address atau alam sendiri. Sehingga untuk meng-access data dari salah satu simpul, user atau pemakai cukup menyebutkan alamat dari simpul yang dimaksud. Keunggulan topologi Bus adalah pengembangan jaringan atau penambahan workstation baru dapat dilakukan dengan mudah tanpa mengganggu workstation lain. Kelemahan dari topologi ini adalah bila terdapat gangguan di sepanjang kabel pusat maka keseluruhan jaringan akan mengalami gangguan.
Plex Network (Jaringan Kombinasi)
Merupakan jaringan yang benar-benar interaktif, dimana setiap simpul mempunyai kemampuan untuk meng-access secara langsung tidak hanya terhadap komputer, tetapi juga dengan peralatan ataupun simpul yang lain. Secara umum, jaringan ini mempunyai bentuk mirip dengan jaringan bintang. Organisasi data yang ada menggunakan de-sentralisasi, sedang untuk melakukan perawatan, digunakan fasilitas sentralisasi.
Topologi Logik pada umumnya terbagi mejadi dua tipe, yaitu :
a. Topologi Broadcast
Secara sederhana dapat digambarkan yaitu suatu host yang mengirimkan data kepada seluruh host lain pada media jaringan.
b. Topologi Token Passing
Mengatur pengiriman data pada host melalui media dengan menggunakan token yang secara teratur berputar pada seluruh host. Host hanya dapat mengirimkan data hanya jika host tersebut memiliki token. Dengan token ini, collision dapat dicegah.
Faktor – faktor yang perlu mendapat pertimbangan untuk pemilihan topologi adalah sebagai berikut :
· Biaya
Sistem apa yang paling efisien yang dibutuhkan dalam organisasi.
· Kecepatan
Sampai sejauh mana kecepatan yang dibutuhkan dalam sistem.
· Lingkungan
Misalnya listrik atau faktor – faktor lingkungan yang lain, yang berpengaruh pada jenis perangkat keras yang digunakan.
· Ukuran
Sampai seberapa besar ukuran jaringan. Apakah jaringan memerlukan file server atau sejumlah server khusus.
· Konektivitas
Apakah pemakai yang lain yang menggunakan komputer laptop perlu mengakses jaringan dari berbagai lokasi.
Klasifikasi jaringan komputer
Berdasarkan geografisnya, jaringan komputer terbagi menjadi
Jaringan
wilayah lokal atau Local Area Network (LAN),
Jaringan
wilayah metropolitan atau Metropolitan Area Network (MAN), dan
Jaringan
wilayah luas atau Wide Area Network (WAN).
Jaringan wilayah local merupakan
jaringan milik pribadi di dalam sebuah gedung atau tempat yang berukuran sampai
beberapa 1 - 10 kilometer.
LAN
seringkali digunakan untuk menghubungkan komputer-komputer pribadi dan stasiun
kerja (workstation) dalam kantor suatu perusahaan atau pabrik-pabrik untuk
memakai bersama sumberdaya (misalnya pencetak (printer) dan saling bertukar
informasi. Sedangkan Jaringan wilayah metropolitan merupakan perluasan jaringan
LAN sehingga mencakup satu kota yang cukup luas, terdiri atas puluhan gedung
yang berjarak 10 - 50 kilometer. Kabel transmisi yang digunakan adalah kabel
serat optik (Coaxial Cable). Jaringan wilayah luas Merupakan jaringan
antarkota, antar propinsi, antar negara, bahkan antar benua. Jaraknya bisa
mencakup seluruh dunia, misalnya jaringan yang menghubungkan semua bank di
Indonesia, atau jaringan yang menghubungkan semua kantor Perwakilan Indonesia
di seluruh dunia. Media transmisi utama adalah komunikasi lewat satelit, tetapi
banyak yang mengandalkan koneksi serat optik antar negara.
Berdasarkan fungsi, terbagi menjadi Jaringan Klien-server
(Client-server) dan Jaringan Ujung ke ujung (Peer-to-peer). Jaringan
klien-server pada ddasaranya ada satu komputer yang disiapkan menjadi peladen
(server) dari komputer lainnya yang sebagai klien (client). Semua permintaan
layanan sumberdaya dari komputer klien harus dilewatkan ke komputer peladen,
komputer peladen ini yang akan mengatur pelayanannya. Apabila komunikasi
permintaan layanan sangat sibuk bahkan bisa disiapkan lebih dari satu komputer
menjadi peladen, sehingga ada pembagian tugas, misalnya file-server,
print-server, database server dan sebagainya. Tentu saja konfigurasi komputer
peladen biasanya lebih dari konfigurasi komputer klien baik dari segi kapasitas
memori, kapasitas cakram keras {harddisk), maupun kecepatan prosessornya.
Sedangkan jaringan ujung ke ujung itu ditunjukkan dengan komputer-komputer
saling mendukung, sehingga setiap komputer dapat meminta pemakaian bersama
sumberdaya dari komputer lainnya, demikian pula harus siap melayani permintaan
dari komputer lainnya. Model jaringan ini biasanya hanya bisa diterapkan pada
jumlah komputer yang tidak terlalu banyak, maksimum 25, karena komunikasi akan
menjadi rumit dan macet bilamana komputer terlalu banyak.
Peta logika dari ARPANET
Tom Truscott, Jim Ellis dan Steve Bellovin, menciptakan
newsgroups pertama yang diberi nama USENET (User Network) pada tahun 1979.
Tahun 1981, France Telecom menciptakan sesuatu hal yang baru dengan meluncurkan
telepon televisi pertama, di mana orang bisa saling menelepon yang juga
berhubungan dengan video link.
Seiring dengan bertambahnya komputer yang membentuk
jaringan, dibutuhkan sebuah protokol resmi yang dapat diakui dan diterima oleh
semua jaringan. Untuk itu, pada tahun 1982 dibentuk sebuah Transmission Control
Protocol (TCP) atau lebih dikenal dengan sebutan Internet Protocol (IP) yang
kita kenal hingga saat ini. Sementara itu, di Eropa muncul sebuah jaringan
serupa yang dikenal dengan Europe Network (EUNET) yang meliputi wilayah
Belanda, Inggris, Denmark, dan Swedia. Jaringan EUNET ini menyediakan jasa
surat elektronik dan newsgroup USENET.
Untuk menyeragamkan alamat di jaringan komputer yang ada,
maka pada tahun 1984 diperkenalkan Sistem Penamaan Domain atau domain name
system, yang kini kita kenal dengan DNS. Komputer yang tersambung dengan
jaringan yang ada sudah melebihi 1000 komputer lebih. Pada 1987, jumlah
komputer yang tersambung ke jaringan melonjak 10 kali lipat menjadi 10000
lebih.
Jaringan komputer terus berkembang pada tahun 1988, Jarkko
Oikarinen seorang berkebangsaan Finlandia menemukan sekaligus memperkenalkan
Internet Relay Chat atau lebih dikenal dengan IRC yang memungkinkan dua orang
atau lebih pengguna komputer dapat berinteraksi secara langsung dengan
pengiriman pesan (Chatting ). Akibatnya, setahun kemudian jumlah komputer yang
saling berhubungan melonjak 10 kali lipat. tak kurang dari 100000 komputer
membentuk sebuah jaringan. Pertengahan tahun 1990 merupakan tahun yang paling
bersejarah, ketika Tim Berners Lee merancang sebuah programe penyunting dan
penjelajah yang dapat menjelajai komputer yang satu dengan yang lainnya dengan
membentuk jaringan. Programe inilah yang disebut Waring Wera Wanua atau World
Wide Web.
Komputer yang saling tersambung membentuk jaringan sudah
melampaui sejuta komputer pada tahun 1992. Dan pada tahun yang sama muncul
istilah surfing (menjelajah). Dan pada tahun 1994, situs-situs di internet
telah tumbuh menjadi 3000 alamat halaman, dan untuk pertama kalinya berbelanja
melalui internet atau virtual-shopping atau e-retail muncul di situs. Pada
tahun yang sama Yahoo! didirikan, yang juga sekaligus tahun kelahiran Netscape
Navigator 1.0.
Model Time Sharing System (TSS)
Pada tahun 1972, Roy Tomlinson berhasil menyempurnakan
program surat elektonik (email) yang dibuatnya setahun yang lalu untuk ARPANET.
Program tersebut begitu mudah untuk digunakan, sehingga langsung menjadi
populer. Pada tahun yang sama yaitu tahun 1972, ikon at (@) juga diperkenalkan
sebagai lambang penting yang menunjukan “at” atau “pada”. Tahun 1973, jaringan
komputer ARPANET mulai dikembangkan meluas ke luar Amerika Serikat. Komputer
University College di London merupakan komputer pertama yang ada di luar
Amerika yang menjadi anggota jaringan Arpanet. Pada tahun yang sama yaitu tahun
1973, dua orang ahli komputer yakni Vinton Cerf dan Bob Kahn mempresentasikan
sebuah gagasan yang lebih besar, yang menjadi cikal bakal pemikiran
International Network (Internet). Ide ini dipresentasikan untuk pertama kalinya
di Universitas Sussex. Hari bersejarah berikutnya adalah tanggal 26 Maret 1976,
ketika Ratu Inggris berhasil mengirimkan surat elektronik dari Royal Signals
and Radar Establishment di Malvern. Setahun kemudian, sudah lebih dari 100
komputer yang bergabung di ARPANET membentuk sebuah jaringan atau network.
Sejarah Jaringan Komputer
Sejarah jaringan komputer bermula dari lahirnya konsep
jaringan komputer pada tahun 1940-an di Amerika yang digagas oleh sebuah proyek
pengembangan komputer MODEL I di laboratorium Bell dan group riset Universitas
Harvard yang dipimpin profesor Howard Aiken. Pada mulanya proyek tersebut
hanyalah ingin memanfaatkan sebuah perangkat komputer yang harus dipakai
bersama. Untuk mengerjakan beberapa proses tanpa banyak membuang waktu kosong
dibuatlah proses beruntun (Batch Processing), sehingga beberapa program bisa
dijalankan dalam sebuah komputer dengan kaidah antrian.
Kemudian ditahun 1950-an ketika jenis komputer mulai
berkembang sampai terciptanya super komputer, maka sebuah komputer harus
melayani beberapa tempat yang tersedia (terminal), untuk itu ditemukan konsep
distribusi proses berdasarkan waktu yang dikenal dengan nama TSS (Time Sharing
System). Maka untuk pertama kalinya bentuk jaringan (network) komputer
diaplikasikan. Pada sistem TSS beberapa terminal terhubung secara seri ke
sebuah komputer atau perangkat lainnya yang terhubung dalam suatu jaringan (host)
komputer. Dalam proses TSS mulai terlihat perpaduan teknologi komputer dan
teknologi telekomunikasi yang pada awalnya berkembang sendiri-sendiri.
Departemen Pertahanan Amerika, U.S. Defense Advanced Research Projects Agency
(DARPA) memutuskan untuk mengadakan riset yang bertujuan untuk menghubungkan
sejumlah komputer sehingga membentuk jaringan organik pada tahun 1969. Program
riset ini dikenal dengan nama ARPANET. Pada tahun 1970, sudah lebih dari 10
komputer yang berhasil dihubungkan satu sama lain sehingga mereka bisa saling
berkomunikasi dan membentuk sebuah jaringan. Dan pada tahun 1970 itu juga
setelah beban pekerjaan bertambah banyak dan harga perangkat komputer besar
mulai terasa sangat mahal, maka mulailah digunakan konsep proses distribusi
(Distributed Processing). Dalam proses ini beberapa host komputer mengerjakan
sebuah pekerjaan besar secara paralel untuk melayani beberapa terminal yang
tersambung secara seri disetiap host komputer. Dalam proses distribusi sudah
mutlak diperlukan perpaduan yang mendalam antara teknologi komputer dan
telekomunikasi, karena selain proses yang harus didistribusikan, semua host
komputer wajib melayani terminal-terminalnya dalam satu perintah dari komputer
pusat.
Jaringan komputer
Jaringan komputer (jaringan) adalah sebuah sistem yang terdiri atas komputer-komputer yang didesain untuk dapat berbagi sumber daya (printer, CPU), berkomunikasi (surel, pesan instan), dan dapat mengakses informasi(peramban web). Tujuan dari jaringan komputer adalah agar dapat mencapai tujuannya, setiap bagian dari jaringan komputer dapat meminta dan memberikan layanan (service).Pihak yang meminta/menerima layanan disebut klien (client) dan yang memberikan/mengirim layanan disebut peladen (server).Desain ini disebut dengan sistem client-server, dan digunakan pada hampir seluruh aplikasi jaringan komputer.
Dua buah komputer yang masing-masing memiliki sebuah kartu jaringan, kemudian dihubungkan melalui kabel maupun nirkabel sebagai medium transmisi data, dan terdapat perangkat lunak sistem operasi jaringan akan membentuk sebuah jaringan komputer yang sederhana.: Apabila ingin membuat jaringan komputer yang lebih luas lagi jangkauannya, maka diperlukan peralatan tambahan seperti Hub, Bridge, Switch, Router, Gateway sebagai peralatan interkoneksinya.
NSG Ingin Gandeng Lebih Banyak Musisi Hip Hop di iSkul
Sinetron stripping, yang berbeda dari sinetron-sinetron percintaan ini, merupakan proyek kerja sama antara label GoodSign Media dengan Sinemart. Nutyas Surya Gemilang a.k.a NSG adalah orang penting di balik GoodSign Media yang memproduseri musisi-musisi Hip Hop Indonesia. Dia adalah sosok dibalik munculnya ide untuk membuat tayangan yang unik dan segar bagi penikmat sinetron.
NSG tidak berhenti mengucap syukur ketika ditanyai lebih dalam tentang proyek iSkul yang ditanganinya. Bahkan, ia rela bekerja selama 24 jam penuh demi kelancaran shooting iSkul setiap episode. Di sinetron ini, semua artis yang ada di bawah asuhan GoodSign Media mendapat peran dan kesempatan untuk tampil di layar kaca. Mau tahu kisah di balik layar iSkul? Simak hasil wawancara dengan NSG di bawah ini.
Hai NSG, apa kabar? Kelihatannya lagi sibuk dengan proyek iSkul, ya?
Iya betul. Sangat sibuk karena iSkul adalah proyek yang besar sekali dari label kami “GoodSign Media” yang bekerja sama dengan Sinemart.
Boleh, ya, berbagi cerita kesuksesannya ke teman-teman Hiphopindo?
Kalau dibilang sukses masih belum bisa, yah. Perjalanan masih panjang, tapi alhamdulillah kami sudah membentuk cast yang sangat unik, dan talenta yang luar biasa. Tentunya juga ada anak-anak Hip Hop yang gokil, yaitu Dycal, Willy Winarko, Jflow, dan NSG. Saya confident bisa bilang iSKUL itu mempunyai akar Hip Hop yang kuat. Dari “work ethic” dan spontanitas ekspektasi dari stasiun televisi dan perusahaan, kreatifitas kami di-challenge!
Bisa diceritain nggak waktu awalnya dapat proyek ini?
Di GoodSign media, kami selalu diskusi ide-ide tentang cara untuk bisa membangkitkan kualitas entertainment di Indonesia dengan cara Indie atau Independent, tapi berkompetisi dengan mainstream. Itu prinsip dan core value kami sebagai label.
Sebenarnya, di industri musik sendiri, susah sekali mencari sesuatu yang stabil, apalagi dengan kehilangan revenue dari RBT. Dengan realisasi, kami mencari solusi yang berhubungan dengan kreatifitas kami. Karena itu, jadilah ide iSKUL-Sekolah Seni Indonesia. Bagaimana mengawinkan ide sinetron stripping (tayang setiap hari) dengan music dan dance. Di situ letak “challenge“-nya, dan kami dapat motivasi untuk membuat sesuatu yang baru.
Kalau dilihat, sinetron musikal ini nggak jauh beda dengan salah satu serial luar negeri yang bergenre drama musikal, ya?
Eh… jauh beda…maksudnya Glee? Untuk produksi satu episode itu butuh preperasi berbulan-bulanan, sedangkan kami produksi satu setengah episode sehari. Kedua, kami REMIX lagu original dan bukan REMAKE. Intinya, kami buat lagu yang kami cover lebih beda dengan style kami. Ketiga, kami banyak emphasis dengan street culture, Hip Hop dance, dan fashion. Yang final, kami membuat sinetron, dan ini sinetron yang bisa dibanggakan oleh masyarakat yang tayang setiap hari dan represtasi Indonesia sebagai Indonesia. Selain itu, pemain kami bukan orang Jakarta saja, tapi dari seluruh Indonesia.
Wah, makin salut dengan iSkul kalau tahu lebih dalam tentang proses pembuatannya, nih. Jadi, menurut NSG, gimana tanggapan penonton setelah episode pertama iSkul tayang di televisi?
Fresh, sesuatu yang baru, unik, dan beda.
Kalau boleh tahu, sejak kapan mulai menyiapkan aransemen lagu?
Lagu akan selalu siap untuk dibuat karena produksi musik standby 24 jam untuk memenuhi kuota dan ekspektasi dari team dancers, team story, dan produser-produser.
Lalu, berapa lama kontrak sinetronnya?
Selama kita bisa berjaya
Sempat kesulitan nggak dengan tuntutan harus menyelesaikan beberapa aransemen baru untuk satu episode?
Kesulitan pasti, tapi “Bersama Kita Bisa”.
Kalau diperhatikan, banyak rapper yang turut andil sebagai pemeran di sinetron musikal iSkul. Apa ada yang keberatan kalau terlalu banyak menampilkan artis Hip Hop? Atau justru sangat welcome?
Pastinya. Kami ingin ada karakter yang unik. Kami sudah konsiderasi banyak sekali. So, we wait and see, yah. We would love to have Hollaback Family, Zero One, Saykoji, 2313 artists and many more Hip Hop family involved!
Boleh tahu, di mana lokasi shooting iSkul?
Di Kedoya, Sunrise Garden. He he he.
Apa ada cerita tentang permasalahan di sinetron iSkul ini?
Pastinya. Jangan lupa, ini adalah sinetron. Jadi, pasti ada belok-beloknya. Sejauh ini, kami fun-fun aja. Oh ya, saya lupa mention, acting pemain dan dramanya cukup luar biasa!
Selain iSkul ,ada proyek apa lagi untuk NSG?
Sekarang fokus di iSKUL. Alhamdulilah, semua artis dari label saya ada di iSKUL. Jadi, jika ada break, kami akan fokus dengan individual artisnya, seperti releasing album, dan mungkin konser untuk Willy Winarko.
Terakhir, ada yang mau disampaikan?
Terima kasih yang hangat buat komunitas Hiphopindo yang telah memberikan support kepada saya yang luar biasa. Maaf jika saya kurang involved dan kurang berpatisipasi. Sebenarnya, saya baru sadar bahwa di Inggris dan di Indonesia, komunitas Hip Hop adalah akar karier musik saya. God bless Hip Hop, and God bless you all!
Pengaruh Musik Klasik Terhadap Janin Anda
Pada trimester kedua janin mengalami perkembangan yang sangat pesat, baik dari segi ukuran maupun kemampuan. Salah satu kemampuan penting yang mulai berkembang pada masa ini adalah kemampuan pendengaran. Saat ini pendengaran menjadi satu-satunya saluran komunikasi antara janin dan dunia luar. Ia dapat merasakan lingkungan sekitarnya melalui pendengaran. Atas apa yang bisa didengarnya tersebut ia pun akan memberikan reaksi. Ibu dapat merasakan reaksi tersebut dalam bentuk gerakan janin di dalam kandungan. Sehubungan dengan berkembangnya indera pendengran janin ini, orang mulai menghubungkan janin dengan musik, guna mencerdaskan otak janin.
Tapi benarkah musik dapat cerdaskan janin anda? Pendapat ini masih simpang siur diantara para ahli, karena sebenarnya belum ada satupun penelitian yang memastikan bahwa musik yang didengarkan kepada janin mampu membuat otak si kecil lebih pintar atau menjadikannya jenius."There are no studies on the effects of stimulation before birth on intelligence, creativity, or later development," says Janet DiPietro, a developmental psychologist who studies fetal development at Johns Hopkins University in Baltimore, Maryland.(babycenter.com)
“Inteligensia merupakan hal yang kompleks,” kata David Baron, Kepala Bagian Psikiatri dari Fakultas Kedokteran Universitas Temple, Amerika. Makanya, sampai sekarang, belum ada bukti bahwa musik secara langsung akan merangsang otak janin sehingga kelak bisa punya IQ tertentu. Kok begitu? “Sekitar 60–80% dari kecerdasan seseorang diturunkan secara genetik,” jelasnya.
Tapi, janin yang terbiasa mendengar musik klasik yang tenang memang cenderung jadi anak yang tenang. Ia juga gampang tidur nyenyak. Dan, tidur lelap ini ada hubungannya dengan perkembangan otak! Asal tahu saja, sel saraf di otak akan tumbuh pesat ketika janin tidur. Kalau ia tenang, tidur pun cukup. Perkembangan otak pun jadi maksimal.
Jaga kesehatan selama hamil bisa meningkatkan kecerdasan janin
Memang tidak ada salahnya untuk memainkan musik sejak si kecil di dalam kandungan. Penelitian lain menunjukkan bahwa jika seorang ibu hamil diperdengarkan dengan musik tetentu, maka janin yang ada di dalam kandungannya akan memberikan reaksi dengan gerakan selama musik tersebut diputar. Ini menunjukkan betapa senangnya janin dalam kandungan jika diperdengarkan musik. Tetapi anda juga harus tahu, bahwa ternyata tidak semua jenis musik memiliki efek yang positif. Penelitian menunjukkan bahwa jenis musik yang paling baik dipercaya untuk merangsang perkembangan otak adalah musik klasik.
Mengapa musik klasik? sampai sekarang alasannya masih menjadi perdebatan. Ada yang menilai alasannya adalah mungkin karena sifatnya yang teratur dari segi tempo dan struktur nada, sehingga mampu memberikan penggambaran tersendiri bagi otak. Gambaran yang menunjukkan bahwa dunia ini memiliki garis-garis yang saling berhubungan kendati tak terlihat. Kemampuan menarik garis-garis yang tak terlihat itulah yang membuat perbedaan kecerdasan.
Apapun alasan logis dibalik ini, bagi ibu hamil hal yang harus dilakukan sederhana saja. Meskipun demikian anda mungkin tidak menyukai musik klasik, tetapi akan sangat berarti jika mendengarkannya untuk janin anda, supaya dia mendapatkan hal-hal terbaik bagi tumbuh kembangnya. Namun selain itu, anda juga bisa mendengarkan pendapat dari Janet DiPietro, developmental psychologist Johns Hopkins University, "Play music because you enjoy it, not because you're trying to make your unborn baby smarter. Music can help you relax, fall asleep, or perk you up if you have the pregnancy blahs. When a woman relaxes, that's good for the fetus and that's an indirect effect of music on the fetus,You can put on some tunes, kick up your heels, or dance around and have fun"...Mainkan musik karena anda menyukainya, menikmatinya, dan menjadikan anda rileks. Bukan karena mengharapkan melahirkan bayi jenius. Musik membuat anda tenang, bahkan pengantar tidur yang menyenangkan. Terkadang menolong anda untuk jauh lebih tenang saat menghadapi perubahan hormon kehamilan. Dengan tenangnya ibu hamil, dan sedikitnya resiko stres dan tegang, maka tubuh anda merupakan rumah yang sehat dan nyaman untuk janin anda. Menari dan menggerakkan badan mengikuti alunan musik, menikmati musik yang nyaman, memberikan energi positif ke tubuh yang akan diserap oleh janin anda.
20 Penyanyi Hip Hop Paling Kaya Di Dunia Tahun 2011
Majalah Forbes kembali membuat votting Penyanyi Hip-Hop Terkaya pada tahun ini dan Jay-Z kembali menduduki posisi pertama dalam daftar Penyanyi Hi-Hop Terkaya. Jay-Z mempimpin dengan pendapatan USD 37 juta (lebih dari Rp. 310 milyar) sejak Agustus tahun lalu.
Semua pendapatan Jay-Z diperolehnya dari hasil penjualan tiket konser ‘The Blueprint’ (seri album yang rilis 2001, 2002, 2003 dan 2009). Pendapatan lainnya diperolahnya dari penghasilan bisnis klub malam 40/40 dan investasi di klub basket New Jersey Net.
Di posisi kedua Penyanyi Hip-Hop Terkaya adalah P. Diddy sang mantan kekasih Jennifer Lopez itu menghasilkan pendapatan sebesar USD 35 juta (lebih dari Rp. 290 milyar). Kekayaan yang di dapat P. Diddy diperoleh dari label rekamannya, Bad Boy dan merk busana Sean John juga kesepakatan bisnis minuman vodka Ciroc.
Posisi ketiga ditempati oleh Kanye West yang mencantumkan kekayaannya sebesar USD 16 Juta (lebih dari Rp. 130 milyar). Peringkat lima dan enam masing-masing ditempati oleh rapper Lil Wayne dan Birdman yang meraup USD 15 juta (lebih dari Rp. 120 milyar).
“Jay-Z dan Kanye adalah wakil di bidang musik hip-hop,” kata Steve Stoute, chief firma Translation dan pengarang buku ‘Tanning of America’. “Mereka membawa seni ke seluruh dunia dan mereka mengambil alih produksi serta bisnis ke tingkatan yang lebih tinggi. Kini mereka punya kesempatan untuk terus menanjak bersama penggemar mereka di dunia.”
Dengar Musik Tingkatkan Kekuatan Berlari Sampai 15%
Musik dapat meningkatan kemampuan fisik saat berolahraga. Sebuah penelitian menemukan bahwa kemampuan pelari akan meningkat jika mendengarkan musik. Pakar psikologi olahraga dari Brunel University, Dr Coastas Karageoghis, mengklaim bahwa musik dapat meningkatkan kemampuan berjalan sebesar 15 persen.
"Atlet elit biasanya cenderung fokus saat berlari. Namun kebanyakan pelari berebeda. Mereka menanggapi stimulus dan gangguan dari lingkungan di sekitarnya. Untuk seorang atlit elit, musik mungkin tidak akan bermanfaat karena ia tidak memperhatikan musik sama sekali. Namun untuk pelari awam, tempo dan irama musik dapat meningkatkan kecepatan dan kekuatan," kata Karageoghis seperti dilansir The Guardian, Rabu (2/5/2012).
Menurut Karageorghis, manfaat dari mendengarkan musik berbanding terbalik dengan intensitas berlari. Semakin cepat berlari, maka efek dari musik akan kurang terasa. Beberapa pelari mengatakan pengaruh kualitas musik banyak membantu performa di lapangan. Tapi karena kualitas bersifat subyektif, maka pengaruhnya juga bisa berbeda-beda.
Penelitian yang telah dilakukan Karageorghis ini menemukan bahwa hanya genre musik tertentu yang dapat benar-benar membantu olahraga. Juga, ada kecepatan ideal yang harus ditaati dan denyut jantung idealnya adalah 120 dan 140 denyut per menit agar hasilnya dapat maksimal.
Namun Karageorghis memperingatkan tentang penggunaan iPod atau alat pemutar musik portabel lainnya. Mendengarkan musik lewat headset dapat menyebabkan gangguan pendengaran sementara.
"Jika suadh berlari selama lebih dari satu jam dengan mendengarkan musik keras yang diputar di headphone, sebaiknya waspadai masalah kesehatan dan keselamatan. Akan lebih baik jika mendengarkan musik saat benar-benar membutuhkan dorongan. Seperti halnya obat, jika menggunakan terlalu banyak, khasiatnya bisa hilang," kata Karageoghis.
Tapi pada banyak kasus, banyak orang yang berlari sambil mendengarkan musik. Bukan hanya untuk membantu pelari meningkatkan performanya, namun membuat suasana berlari jadi lebih semarak dan menyenangkan. Musik berpengaruh kuat pada suasana hati, maka tidak mengherankan jika hal itu dapat membantu meningkatkan daya tahan selama berolahraga.|Sumber: detik
6 Manfaat Musik Untuk Kesehatan Tubuh dan Jiwa
Manfaat Musik Untuk Kesehatan – Musik adalah keindahan, mendengarkan musik adalah aktivitas yang sangat menyenangkan. Bahkan tak jarang dari kita yang rela menghabiskan waktu hanya dengan mendengarkan musik. Musik juga sebagai hiburan buat semua orang dari semua kalangan, baik tua muda, kaya, miskin, dan sebagainya, musik menyatukan semua. Namun tahukah sobat bahwa musik juga bermanfaat untuk kesehatan. Tanpa kita sadari manfaat itu mengalir bersama musik.
Sebuah studi menunjukkan, bahwasanya mendengarkan musik dapat memberikan efek pada bagian otak tertentu, yang berhubungan dengan memori dan pengelihatan.
“Sebagai contoh, sebuah penelitian terbaru di Kanada menunjukkan bahwa ada hubungan kausal antara musik dan bagian inti dari otak yang bereaksi terhadap rangsangan (makanan, cahaya, seks),” kata Dr Victoria Williamson, dosen psikologi dari Goldsmith College London.
Nah, maka dari itu inilah 6 manfaat musik untuk kesehatan:
1. Meningkatkan suasana hati (Mood)
Reaksi masing masing individu kala mendengarkan musik memang berbeda. Tetapi, apapun jenis musik yang kita pilih, sebuah penelitian 2011 di Kanada, yang diterbitkan jurnal Nature Neuroscience menunjukkan bahwa mendengar musik kesukaan kita akan merubah suasana hati dan membuat kita lebih relax.
Sementara itu penelitian lain di McGill University Montreal; “mendengarkan musik dapat memicu pelepasan hormon dopamin pada tubuh”.
“Otak sangat rumit – ada banyak unsur yang terlibat dalam menciptakan perasaan senang – tidak mengherankan jika ada penelitian yang menunjukkan bahwa pelepasan dopamin berhubungan dengan perasaan senang,” kata Bridget O’Connell, kepala informasi dari Mental Health Charity Mind.
2. Membantu agar Fokus
Ini memang sedikit aneh, tetapi bukti menunjukkan bahwa mendenggarkan musik dapat membantu Anda untuk berkonsentrasi. Sebuah alat ‘digital tonic’ yang biasa disebut Ubrain, mengklaim dapat membantu pikiran fokus serta rileks.
Aplikasi ini didasarkan pada binaural beats (yang dapat merangsang aktivitas tertentu di otak) sehingga membantu Anda untuk meningkatkan energi, pikiran dan meningkatkan mood saat mendengarkan musik favorit.
“Dengan membantu korteks otak menghasilkan gelombang tertentu, kita dapat menginduksi beberapa bagian pada otak tetap terjaga, tergantung pada tujuan yang ingin kita lakukan,” jelas Paris psikolog klinis dari Brigitte Forgeot.
3. Meningkatkan daya tahan tubuh
Mendengarkan musik tertentu sebenarnya bisa membantu Anda berlari lebih cepat. Sebuah studi di Brunel University, London Barat telah menunjukkan bahwa musik dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh sebesar 15 persen, meningkatkan semangat dan efisiensi energi 1-2 persen.
Sebaiknya, pilihlah lagu yang sesuai dengan tempo olahraga Anda. Mendengarkan musik sambil olahraga akan memberikan efek metronomik pada tubuh, sehingga memungkinkan Anda untuk berolahraga lebih lama.
4. Kesehatan mental lebih baik
Musik juga sangat membantu bagi mereka yang bermasalah dengan kondisi mental yang kurang setabil.
“Dua cara musik dijadikan sebagai media terapi: baik sebagai sarana komunikasi dan ekspresi diri atau untuk kualitas inheren restoratif atau penyembuhan,” kata Bridget O’Connell.
5. Redakan stres
Riset tahun 2011 dari lembaga sosial kesehatan mental menunjukkan, hampir sepertiga orang mendengarkan musik untuk memberikan semangat ketika sedang bekerja. Dan satu dari empat orang mengaku bahwa mereka mendengarkan musik saat perjalanan ke tempat kerja untuk membantu mengatasi stres.
6. Perawatan pasien
Musik ternyata juga sangat memberikan dampak besar positif untuk membantu pengobatan penyakit jangka panjang, seperti penyakit jantung, kanker dan kondisi pernapasan.
Banyak percobaan telah menunjukkan bahwa musik dapat membantu menurunkan detak jantung, tekanan darah dan membantu meredakan rasa sakit, kecemasan dan meningkatkan kualitas hidup pasien.
“Musik dapat sangat berguna bagi seseorang yang berada dalam situasi di mana mereka telah kehilangan kontrol dari lingkungan eksternal mereka,” kata dr Williamson.
“Dengan musik mereka bisa mendapatkan kembali rasa kontrol itu, dan menciptakan ketenangan pada diri sendiri serta mencegah beberapa gangguan yang ada di sekitar pasien,” tambahnya.
Nah itulah sedikit info seputar manfaat musik untuk kesehatan kita. Jadi mulai sekarang sobat bisa memanfaatkan waktu luang dengan mendengarkan musik. Sehat dengan musik? kenapa tidak. Namun semua juga masih kembali ke individu masing-masing dalam menjalani pola hidup sehat.
Konversi Dokumen ke Text dengan SuperGeek Free OCR
Pernahkah kita melakukan scan dokumen, kemudian ingin mengedit atau
menyimpan tulisan yang ada menjadi dokumen berupa text? Untuk melakukan
hal tersebut, kita memerlukan program atau software OCR (Optical
Character Recognition) yang akan mengubah gambar text menjadi text
biasa.
OCR atau teknik mengenali huruf atau kata-kata yang ada di dalam gambar (biasanya hasil scan) bukan merupakan proses yang mudah. Meskipun sudah ada beberapa software yang bagus dan berkualitas, sebagian merupakan software berbayar, sedangkan untuk software gratis belum banyak tersedia. Tetapi ada salah satu software gratis yang patut dipertimbangkan untuk dicoba, yaitu SuperGeek Free Document OCR.
SuperGeek Free Document OCR merupakan program gratis untuk melakukan konversi dokumen yang berisi tulisan atau text menjadi file text biasa yang bisa di edit (proses ini dikenal dengan istilah OCR/Optical Character Recognition. Beberapa fitur atau fungsi yang diberikan antara lain:
Untuk ukuran software gratis, SuperGeek Free Document OCR memang cukup bagus, meski hasil konversi belum 100% benar, terutama dokumen yang resolusinya rendah, tetapi jika kualitas gambar bagus ( paling tidak 300 dpi) hasilnya relatif bagus sesuai yang dinyakatan. Untuk kecepatan sepertinya masih belum secepat yang dituliskan di websitenya.
OCR atau teknik mengenali huruf atau kata-kata yang ada di dalam gambar (biasanya hasil scan) bukan merupakan proses yang mudah. Meskipun sudah ada beberapa software yang bagus dan berkualitas, sebagian merupakan software berbayar, sedangkan untuk software gratis belum banyak tersedia. Tetapi ada salah satu software gratis yang patut dipertimbangkan untuk dicoba, yaitu SuperGeek Free Document OCR.
SuperGeek Free Document OCR merupakan program gratis untuk melakukan konversi dokumen yang berisi tulisan atau text menjadi file text biasa yang bisa di edit (proses ini dikenal dengan istilah OCR/Optical Character Recognition. Beberapa fitur atau fungsi yang diberikan antara lain:
- Dapat melakukan konversi dari dokumen JPG, JPEG, TIF, TIFF, BMP, GIF, PNG, PSD, EMF, WMF, DCX, PCX, JP2, J2K dll
- Terintegrasi dengan scanner, sehingga bisa melakukan scan kemudian langsung melakukan konversi ke text
- Akurasi yang cukup tinggi (dinyatakan akurasinya bisa sampai 99.8%)
- Disediakan berbagai image & Document Tool untuk melakukan perbaikan gambar sebelum di konversi
- Proses konversi relatif cepat, dengan memanfaatkan teknologi multi core CPU
Untuk ukuran software gratis, SuperGeek Free Document OCR memang cukup bagus, meski hasil konversi belum 100% benar, terutama dokumen yang resolusinya rendah, tetapi jika kualitas gambar bagus ( paling tidak 300 dpi) hasilnya relatif bagus sesuai yang dinyakatan. Untuk kecepatan sepertinya masih belum secepat yang dituliskan di websitenya.
Batik 70 Meter, Masterpice SMKN 1 Rota Bayat
JAKARTA - Biasanya, program kompetensi yang dibuka pada
suatu sekolah menengah kejuruan (SMK) tergantung pada potensi alam
daerah tersebut. Di daerah Jawa Tengah, banyak SMK memasukkan keahlian
batik sebagai kompetensi kajiannya.
Seperti yang terdapat pada SMKN 1 Rota Bayat, Klaten, Jawa Tengah. Program kompetensi batik di SMK tersebut telah mampu menghasilkan produk-produk berkualitas yang punya daya jual. Produk-produk ini mereka tampilkan dalam Pameran Produk Kreatif Indonesia (PPKI) 2010 di Jakarta Convention Center, pekan lalu.
"Selama dua hari pameran pendapatan kami telah mencapai Rp20 juta," klaim Guru SMKN 1 Rota, Bayat, Klaten, Jawa Tengah Daliya kepada okezone di sela-sela pameran.
Daliya menambahkan, selain produk-produk komersial, SMKN 1 Rota, Bayat, sedang mempersiapkan satu karya yang akan menjadi masterpiece mereka. Karya ini diberi nama Sketsa Budaya Bangsa.
Sketsa Budaya Bangsa merupakan satu karya batik tulis yang dikerjakan oleh siswa kelas 1 SMKN 1 Rota, Bayat. Mereka membuat lukisan tentang berbagai kehidupan sosial di Indonesia seperti kehidupan para petani, nelayan, pedagang, peternak, dan lainnya. Selama tiga bulan pengerjaannya, karya ini sudah mencapai panjang 70 meter.
"Kami harap, dengan dukungan banyak pihak karya ini akan terus dikembangkan hingga lebih panjangnya, bahkan kalau mungkin menjadi tidak terhingga," papar Daliya.
Daliya juga berharap, karya ini bisa masuk daftar Museum Rekor Indonesia (MURI) atau bahkan tercatat di buku rekor dunia. Dia mengklaim, karya SMKN 1 Rota, Bayat, ini adalah yang pertama di Indonesia, bahkan dunia.
Seperti yang terdapat pada SMKN 1 Rota Bayat, Klaten, Jawa Tengah. Program kompetensi batik di SMK tersebut telah mampu menghasilkan produk-produk berkualitas yang punya daya jual. Produk-produk ini mereka tampilkan dalam Pameran Produk Kreatif Indonesia (PPKI) 2010 di Jakarta Convention Center, pekan lalu.
"Selama dua hari pameran pendapatan kami telah mencapai Rp20 juta," klaim Guru SMKN 1 Rota, Bayat, Klaten, Jawa Tengah Daliya kepada okezone di sela-sela pameran.
Daliya menambahkan, selain produk-produk komersial, SMKN 1 Rota, Bayat, sedang mempersiapkan satu karya yang akan menjadi masterpiece mereka. Karya ini diberi nama Sketsa Budaya Bangsa.
Sketsa Budaya Bangsa merupakan satu karya batik tulis yang dikerjakan oleh siswa kelas 1 SMKN 1 Rota, Bayat. Mereka membuat lukisan tentang berbagai kehidupan sosial di Indonesia seperti kehidupan para petani, nelayan, pedagang, peternak, dan lainnya. Selama tiga bulan pengerjaannya, karya ini sudah mencapai panjang 70 meter.
"Kami harap, dengan dukungan banyak pihak karya ini akan terus dikembangkan hingga lebih panjangnya, bahkan kalau mungkin menjadi tidak terhingga," papar Daliya.
Daliya juga berharap, karya ini bisa masuk daftar Museum Rekor Indonesia (MURI) atau bahkan tercatat di buku rekor dunia. Dia mengklaim, karya SMKN 1 Rota, Bayat, ini adalah yang pertama di Indonesia, bahkan dunia.
SMK Rota Bayat disatroni maling
Klaten (Solopos.com)–Sekolah Menengah Kejuruan (SMK)
Rota Bayat disatroni pencuri, Jumat(22/7/2011). Akibat kejadian itu,
sekolah yang berada di Jl Wedi-Bayat, Desa Beluk, Kecamatan Bayat
diperkirakan mengalami kerugian mencapai Rp 100 juta.
Informasi yang dihimpun Espos, kejadian itu kali pertama diketahui oleh penjaga sekolah setempat, Danang Kuswantoro, 32. Seperti hari biasa, warga Desa Banyuripan, Kecamatan Bayat ini sekitar pukul 05.00 WIB sedang keliling di area sekolah.
Di saat itulah, Danang dikagetkan dengan rusaknya pintu dan jendela ruang guru dan ruang praktik siswa. Karena curiga, Danang kemudian melakukan pemeriksaan di lokasi tersebut.
Betapa kagetnya Danang, saat mengecek seluruh ruangan itu, puluhan Central Processing Unit (CPU), beberapa proyektor dan sebuah laptop sudah raib dibawa maling. Tidak lama kemudian, saksi langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Bayat.
Dari olah TKP yang dilakukan, pelaku diduga lebih dari satu orang. Pelaku diduga masuk ke dalam ruangan melalui pintu belakang sisi timur. Setelah mendapatkan barang-barang yang diinginkan, pelaku kemudian keluar melalui jalan semula.
Selain itu, petugas juga menemukan beberapa sidik jari yang diduga milik pelaku. Petugas menduga, pelaku memanfaatkan jalan belakang sekolah yang sepi untuk mengangkut hasil curiannya dengan mobil.
Sementara itu, dari keterangan pihak sekolah, beberapa barang elektronik yang berhasil dibawa kabur pelaku adalah atu laptop Thosiba, dua proyektor merek Focus dan 36 CPU merek Dell. Total kerugian yang harus ditanggung mencapai Rp 100 juta.
“Kasus ini masih dalam penyelidikan dan beberapa saksi masih dalam pemeriksaan,” ujar Kapolsek Bayat, AKP Widji DM mewakili Kapolres Klaten, AKBP Kalingga Rendra Raharja, kepada Espos, Sabtu (23/7/2011).
Informasi yang dihimpun Espos, kejadian itu kali pertama diketahui oleh penjaga sekolah setempat, Danang Kuswantoro, 32. Seperti hari biasa, warga Desa Banyuripan, Kecamatan Bayat ini sekitar pukul 05.00 WIB sedang keliling di area sekolah.
Di saat itulah, Danang dikagetkan dengan rusaknya pintu dan jendela ruang guru dan ruang praktik siswa. Karena curiga, Danang kemudian melakukan pemeriksaan di lokasi tersebut.
Betapa kagetnya Danang, saat mengecek seluruh ruangan itu, puluhan Central Processing Unit (CPU), beberapa proyektor dan sebuah laptop sudah raib dibawa maling. Tidak lama kemudian, saksi langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Bayat.
Dari olah TKP yang dilakukan, pelaku diduga lebih dari satu orang. Pelaku diduga masuk ke dalam ruangan melalui pintu belakang sisi timur. Setelah mendapatkan barang-barang yang diinginkan, pelaku kemudian keluar melalui jalan semula.
Selain itu, petugas juga menemukan beberapa sidik jari yang diduga milik pelaku. Petugas menduga, pelaku memanfaatkan jalan belakang sekolah yang sepi untuk mengangkut hasil curiannya dengan mobil.
Sementara itu, dari keterangan pihak sekolah, beberapa barang elektronik yang berhasil dibawa kabur pelaku adalah atu laptop Thosiba, dua proyektor merek Focus dan 36 CPU merek Dell. Total kerugian yang harus ditanggung mencapai Rp 100 juta.
“Kasus ini masih dalam penyelidikan dan beberapa saksi masih dalam pemeriksaan,” ujar Kapolsek Bayat, AKP Widji DM mewakili Kapolres Klaten, AKBP Kalingga Rendra Raharja, kepada Espos, Sabtu (23/7/2011).
My School
Sekolah Menengah Kejuruan yang baru berumur dua tahun ini terletak di Jalan Raya Bayat-Cawas, Desa Beluk, Kec. Bayat, Kab. Klaten. Kompetensi keahlian di sekolah saya ini ada dua yaitu:
- Kriya Tekstil (batik) kompetensi yang diajarkan meliputi menggambar desain, mewarnai, sablon, teknik batik tulis, cap, menjahit, tenun tapestri dll.
- Kriya Keramik, kompetensi yang diajarkan meliputi menggambar teknik, desain kramik, teknik-teknik keramik, glatsir, dekorasi dll.
Jenis-jenis Scanner
- Flat bed
Jenis ini adalah jenis yang paling banyak dijumpai, karena harganya relatif paling murah, cocok untuk penggunaan pribadi. Jenis ini dapat dicirikan dari bentuknya yang persegi panjang. Memiliki sebuah papan penutup, dan lapisan kaca tempat meletakkan gambar. Untuk menggunakannya anda harus meletakkan gambar satu persatu untuk setiap pengambilan gambar.
- Automatic Document Feeder
Jenis ini memiliki kelebihan kemudahan dalam penggunaan. Anda dapat meletakkan gambar-gambar yang akan dibaca, selanjutnya alat ini secara otomatis akan mengambil sendiri gambar-gambar tersebut dan membacanya, untuk selanjutnya disimpan sebagai file dijital. Harganya sudah tentu lebih mahal dibanding jenis flat bed. Jenis ini memang cocok untuk perkantoran yang memiliki banyak gambar yang akan di-scan.
- Handheld
Jenis ini membutuhkan keterampilan yang lebih dari penggunanya. Pengguna dengan tangannya akan menggerakan scanner ini di atas gambar yang akan dibacanya. Karena proses pembacaan data oleh scanner sangat sensitif, maka gambar yang dihasilkan kualitasnya kurang baik, akibat kecepatan gerakan yang tidak rata. Umumnya scanner jenis ini bersifat monochrome, atau tepatnya hanya dapat menghasilkan warna hitam putih saja.
- Drum
Jenis ini adalah jenis-jenis yang awal dikembangkan . Jenis ini menggunakan photomultiplier tubes (PMT) untuk membaca data gambar. Jenis ini menghasilkan kualitas yang lebih baik di banding jenis lainnya. Namun karena harganya relatif mahal, maka jenis ini sudah tidak banyak digunakan. Banyak orang beralih menggunakan jenis flatbed berkualitas tinggi. Tetapi jenis ini masih tetap digunakan oleh pihak-pihak yang membutuhkan kualitas yang baik, seperti museum atau seniman yang akan menyimpan hasil kerja seninya.
Rabu, 02 Mei 2012
Mengolah Data Aplikasi
Image scanner merupakan salah satu peralatan yang digunakan untuk melakukan entri data grafis ke dalam sistem komputer yang melakukan pemindaian suatu obyek gambar atau dokumen. Satu unit peralatan image scanner terdiri dari:
- Scanner
- Kabel data
- Power suplai
- penekanan tombol mouse dari komputer menggerakkan pengendali kecepatan pada mesin scanner yang terletak dalam mesin scanner tersebut mengendalikan proses pengiriman ke unit.
- kemudian unit scanning mendapatkan proses pengiriman ke jalur yang sesuai untuk langsung melakukan proses scanning.
- kegiatan scanning dapat dilihat dari nyala lampu yang terlihat pada scanner.
- apabila hasil tampilan text atau gambar ingin kita edit maka dapat menggunakan software-software aplikasi seperti Photoshop, dll.
Minggu, 22 April 2012
NewYorkarto, Aksi Hip Hop Campur Gamelan
VIVAnews--Menonton aksi hip hop dengan paduan musik gamelan dan string orkestra, mungkin masih jarang terjadi di Indonesia. Namun Jogja Hip Hop Foundation (JHF) akan segera mewujudkannya pada 27-28 April mendatang.
Kelompok musik hip hop asal kota Yogyakarta itu akan tampil di Graha Bhakti Budaya, Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat. Acara yang turut digagas oleh Djarum Apresiasi Budaya itu rencananya juga akan menampilkan Iwa K, Saykoji, Soimah, Ki Catur Kuncoro dan Butet Kartaredjasa.
"Ada 15 lagu yang dibawakan, 12 lagu kami, yang 3 punya Saykoji dan Iwa K. Ada juga beberapa lagu yang akan menjadi materi lagu baru kami. Ya mungkin kami biasa membawakan lagu dengan jumlah itu, 'deal-deal'-an dengan penari dan durasi itu yang lumayan capek jadi staminanya juga harus dijaga," kata Muhammad Marzuki founder sekaligus personel JHF di kawasan Kemang Jakarta Selatan, Kamis 19 April 2012.
Gagasan ini adalah hasil peleburan budaya dari dua kota yang bertolak belakang melalui musik. Dalam pentas ini terdapat perpaduan budaya Yogyakarta sebagai kota kelahiran JHF, berpadu dengan budaya New York, tempat berkembangnya musik hip hop.
Awalnya, pria yang kerap disapa Juki alias Kill The DJ ini memang tak berniat terjun sebagai rapper, hingga akhirnya tahun 2003 dia membentuk JHF, kelompok hip hop asal Jogja yang kerap menggunakan bahasa Jawa dalam lirik lagunya.
Duo bersaudara Butet Kartaredjasa dan Djaduk Ferianto juga merasa wajib ikut terlibat dalam pementasan yang bertajuk 'NewYorkarto: Orang Jawa Ngerap di New York' itu.
"Saya tidak ingin jadi orangtua yang durhaka, jelek-jelek begini saya adalah aktor teater yang pernah disutradarai Kill The DJ. Saya ini hutang kebudayaan sama dia," kata Butet Kartaredjasa.
Konser ini akan menggambarkan perjalanan JHF sebagai salah satu kelompok musik hip hop dalam membangun mimpi dan idealisme bermusiknya, suka dukanya, juga pertumbuhan dan pencapaian musikalnya. Selain itu akar tradisi yang membentuk dan memberi mereka semangat bermusik hingga pergaulannya dengan musik hip hop dunia juga diceritakan di dalamnya.
Jogja Hip Hop Foundation memang telah mencicipi panggung musik hip hop dunia, yaitu di New York. Bulan September mendatang penyanyi 'Jogja Istimewa' ini akan keliling 5 kota di Australia, sementara pada November, JHF akan manggung di 10 kota di Amerika.
"Di atas panggung ada 30 orang musisi, tapi yang paling menarik bagaimana para rapper dengan bahasa Jawa memasukkan unsur jazzy, rock ke dalam ranah hip hop, saya masukkan kendang sunda, gitar, angklung, pokoknya dengan instrumen yang kita punya," kata Djaduk selaku music director konser ini. Sementara show director dikerjakan oleh Agus Noor.(np)
Kelompok musik hip hop asal kota Yogyakarta itu akan tampil di Graha Bhakti Budaya, Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat. Acara yang turut digagas oleh Djarum Apresiasi Budaya itu rencananya juga akan menampilkan Iwa K, Saykoji, Soimah, Ki Catur Kuncoro dan Butet Kartaredjasa.
"Ada 15 lagu yang dibawakan, 12 lagu kami, yang 3 punya Saykoji dan Iwa K. Ada juga beberapa lagu yang akan menjadi materi lagu baru kami. Ya mungkin kami biasa membawakan lagu dengan jumlah itu, 'deal-deal'-an dengan penari dan durasi itu yang lumayan capek jadi staminanya juga harus dijaga," kata Muhammad Marzuki founder sekaligus personel JHF di kawasan Kemang Jakarta Selatan, Kamis 19 April 2012.
Gagasan ini adalah hasil peleburan budaya dari dua kota yang bertolak belakang melalui musik. Dalam pentas ini terdapat perpaduan budaya Yogyakarta sebagai kota kelahiran JHF, berpadu dengan budaya New York, tempat berkembangnya musik hip hop.
Awalnya, pria yang kerap disapa Juki alias Kill The DJ ini memang tak berniat terjun sebagai rapper, hingga akhirnya tahun 2003 dia membentuk JHF, kelompok hip hop asal Jogja yang kerap menggunakan bahasa Jawa dalam lirik lagunya.
Duo bersaudara Butet Kartaredjasa dan Djaduk Ferianto juga merasa wajib ikut terlibat dalam pementasan yang bertajuk 'NewYorkarto: Orang Jawa Ngerap di New York' itu.
"Saya tidak ingin jadi orangtua yang durhaka, jelek-jelek begini saya adalah aktor teater yang pernah disutradarai Kill The DJ. Saya ini hutang kebudayaan sama dia," kata Butet Kartaredjasa.
Konser ini akan menggambarkan perjalanan JHF sebagai salah satu kelompok musik hip hop dalam membangun mimpi dan idealisme bermusiknya, suka dukanya, juga pertumbuhan dan pencapaian musikalnya. Selain itu akar tradisi yang membentuk dan memberi mereka semangat bermusik hingga pergaulannya dengan musik hip hop dunia juga diceritakan di dalamnya.
Jogja Hip Hop Foundation memang telah mencicipi panggung musik hip hop dunia, yaitu di New York. Bulan September mendatang penyanyi 'Jogja Istimewa' ini akan keliling 5 kota di Australia, sementara pada November, JHF akan manggung di 10 kota di Amerika.
"Di atas panggung ada 30 orang musisi, tapi yang paling menarik bagaimana para rapper dengan bahasa Jawa memasukkan unsur jazzy, rock ke dalam ranah hip hop, saya masukkan kendang sunda, gitar, angklung, pokoknya dengan instrumen yang kita punya," kata Djaduk selaku music director konser ini. Sementara show director dikerjakan oleh Agus Noor.(np)
Rapper Terkaya di Dunia Versi Forbes
TRIBUNNEWS.COM LOS ANGELES - Menurut Forbes, kekayaan Rapper Sean "Diddy" Combs mencapai sekitar 550 juta dolar AS. Kekayaan tersebut antara lain didapat dari hasil investasi Ciroc Vodka dan label pakaiannya Sean John and Enyce, label rekaman Bad Boy, perusahaan pemasaran Blue Flame, dan berbagai investasi di bidang teknologi.
Sementara di posisi berikutnya, menurut ABS –CBN News.Com Shawn "Jay-Z" Carter diperkirakan memiliki kekayaan bersih mencapai 460 juta dolar AS. Suami bintang R&B Beyonce ini memiliki bisnis musik dan wisata. Tahun 2008, Carter menandatangani kontrak senilai 150 juta dolar AS dengan promotor konser Live Nation. Carter memiliki investasi di tim basket New Jersey Nets dan waralaba klub 40/40.
Posisi ketiga, rapper senior Dr Dre (47) dengan kekayaan mencapai 260 juta dolar AS. Sebagian besar dari perusahaan headphonenya Beats Electronics yang didirikannya bersama Interscope Records, Jimmy Iovine.
Berturut-turut di bawahnya, terdapat Bryan "Birdman" Williams (43) dengan kekayaan 125 juta dolar AS. Lalu berikutnya ada Curtis "50 Cent" Jackson (36) dengan kekayaan 110 juta dolar.
Sementara di posisi berikutnya, menurut ABS –CBN News.Com Shawn "Jay-Z" Carter diperkirakan memiliki kekayaan bersih mencapai 460 juta dolar AS. Suami bintang R&B Beyonce ini memiliki bisnis musik dan wisata. Tahun 2008, Carter menandatangani kontrak senilai 150 juta dolar AS dengan promotor konser Live Nation. Carter memiliki investasi di tim basket New Jersey Nets dan waralaba klub 40/40.
Posisi ketiga, rapper senior Dr Dre (47) dengan kekayaan mencapai 260 juta dolar AS. Sebagian besar dari perusahaan headphonenya Beats Electronics yang didirikannya bersama Interscope Records, Jimmy Iovine.
Berturut-turut di bawahnya, terdapat Bryan "Birdman" Williams (43) dengan kekayaan 125 juta dolar AS. Lalu berikutnya ada Curtis "50 Cent" Jackson (36) dengan kekayaan 110 juta dolar.
Penulis: Budi Prasetyo
unsur-unsur dalam breakdance
Di dalam breakdance terdapat empat struktur pokok yaitu :
- Top Rock adalah gaya yang bertumpu pada gerakan kaki yang menari-nari,
biasanya top rock dilakukan untuk menambah fondasi dari tarian tersebut, Top
Rock juga harus mengikuti rythem atau ritme dari lagu yang dimainkan Dj, jadi kita
tidak boleh membuat ritme sendiri. Karena dapat mengurangi penilaian jika
melakukan battle. - Foot Work hampir sama dengan top rock, tetapi foot work biasa di lakukan dengan
tubuh dibawah, contoh beberapa gerakan foot work : Helicopter, 3 step, 6 step, sweep, dll. Dalam foot work juga breaker’s (sebutan untuk bboying cowo maupun
cewe) harus mengikuti ritme dari lagu yang dimainkan. - Frezze adalah gaya yang dipakai di akhir maupun di tengah – tengah tarian
kita,frezze gerakan yang sangat – sangat membutuhkan kekuatan fisik, jika fisik
tidak terlalu kuat, frezze yang dilakukan juga hanya sebentar (berkisar 1 detik – 3
detik) dan frezze yang di lakukan juga frezze tingkat mudah atau rendah. Contoh
gerakan – gerakan frezze : baby frezze, chair, air baby, dll. Di sini breaker’s tidak
harus mengikuti ritme dari musik, tetapi jika breaker’s ingin melakukan frezze
harus disertai waktu yang tepat agar terlihat lebih baik atau menambah nilai
didalam battle. - Power Moves adalah tarian yang melibatkan kekuatan tubuh dan kelenturan tubuh,
biasanya power moves dan frezze yang membuat orang tertarik dalam
breakdance, karena gaya – gayanya mempunyai tingkat kesulitan yang tinggi.
Power Moves tidak harus juga mengikuti ritme musik tetapi jika bisa mengikuti
mungkin bisa menambah nilai dalam battle, contoh power moves : 1990’s, 2000’s,
windmill, turtle, flare, headspin, handspin, dll.
Rabu, 11 April 2012
Breakdance
Breakdance mulai menunjukan geliatnya ketika DJ Koll Herc mulai menghasilkan musik yang sedikit berbeda dengan musik-musik pada zaman dulu. Sebuah musik Hip Hop dengan beat yang patah-patah atau biasa disebut dengan break beat yang berjasa dalam menghasilkan musik yang dapat menginspirasi para breaker menciptakan gaya-gaya yang atraktif dan unik. Selain sebagai DJ yang menciptakan sebuah musik yang sangat pas untuk breakdance, Koll Herc juga termasuk salah satu senior di dunia musik Hip Hop. yang pada saat itu rela menjadikan tempat tinggalnya sebagai markas untuk komunitas ini.
Michael Jackson adalah orang yang mendorong pertumbuhan Breakdance. Michael Jackson mulai memperkenalkan robot dance atau gerakan yang menyerupai robot pada lagu-lagu yang dibawakannya pada tahun 1974 di penampilan perdananya di televisi. Selain itu, di setiap penampilannya Michael Jackson juga selalu membawakan berbagai macam gerakan yang cukup melegenda, salah satunya ialah moon-walk. Michael Jackson juga selalu menemukan tarian-tarian baru yang membuat siapa saja yang melihatnya langsung penasaran dan mencoba mengikuti gerakan yang dibawakannya. Pada saat itu memang hanya Michael Jackson yang cukup melegenda dengan tarian-tarian yang langsung menyebar seperti virus dan membuat orang-orang berusaha mengikuti gerakan-gerakan yang dibawakanya.
Jika dilihat lebih jauh, jenis tarian ini telah lahir jauh sebelum Michael Jackson tampil di pertunjukan yang menghebohkan dengan robot dance-nya tersebut. Sang legenda musik Funk James Brown telah menunjukan sebuah tarian yang sedikit banyak juga memiliki gerakan yang mirip dengan breakdance.
Perkembangan jenis tarian yang satu ini pun sangat pesat, bahkan beberapa komunitas di Amerika mulai terbentuk. Pada tahun 1980'an, breakdance sudah menjadi seperti fashion di Amerika. Hampir di setiap malam di beberapa bagian kota terdapat beberapa komunitas yang saling menunjukan kebolehannya dalam melakukan jenis tarian ini, walau tidak sedikit yang berujung pada keributan. Cara mereka berkompetisi memang sangat mirip dengan freestyle yang biasa ditemukan pada musik Hip Hop. Tidak hanya di jalan-jalan saja tarian ini ditemukan, karena club dan party pun menjadi lahan empuk bagi para breaker untuk menunjukan kebolehannya.
Setelah sempat menjadi "sampah" di beberapa tempat umum tersebut, akhirnya breakdance mulai menunjukan kelasnya. Pada akhir tahun1980, mulai banyak kompetis breakdance yang resmi bermunculan dan Battle Of The Year merupakan salah satu kompetisi yang sangat berkelas. Kehadiran kompetisi ini langsung diikuti dengan berbagai kompetisi lainnya yang seara tidak langsung mengangkat kelas jenis tarian ini.
Kolaborasi Hip Hop Indonesia dan Amerika
.
TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA - Tariq Snare, artis Hip Hop asal AS yang juga penggebuk drum kelompok nasyid Native Deen akan unjuk kebolehan dengan menggandeng sembilan musisi hip hop Indonesia, di @america, Pacific Place Mall, Lt.3, Komp. SCBD, Jakarta Selatan, Rabu (15/2/2012)
Diantara kesembilan musisi tersebut adalah rapper Muhammad Iqbal `8Ball', Abud `MC Bilal' dan Andri dari Sanggar Akar.
Selain pertunjukan, Tariq juga akan berbicara tentang pentingnya musik bagi sejarah Afrika -Amerika dan musik hip-hop itu sendiri, dimana akan dijelaskan unsur-unsur dalam genre music tersebut seperti "beat boxing" dan mengajak penonton untuk terlibat dalam diskusi interaktif.
Tariq Snare, selain seorang drummer terkenal yang telah melakukan pertunjukan bersama artis-artis terkenal di banyak negara, juga pengajar untuk bidang bahasa, seni, ilmu sosial, dan musik di sekolah umum di New York. Ia juga pengarang sekaligus ilustrator buku instruksi bermain drum bagi anak-anak berjudul "Kids Can Play Hip Hop Drums!"
Tariq pernah tampil bersama sederet artis terkenal Amerika seperti Queen Latifah, Kieth Sweat, JT Taylor dari Kool and The Gang, PM Dawn, Wilson Pickett dan tentu saja Native Deen. Tahun lalu, Native Deen menggelar tur di beberapa kota di Indonesia seperti Jakarta, Pontianak, Surabaya, Malang dan Makasar. *
Diantara kesembilan musisi tersebut adalah rapper Muhammad Iqbal `8Ball', Abud `MC Bilal' dan Andri dari Sanggar Akar.
Selain pertunjukan, Tariq juga akan berbicara tentang pentingnya musik bagi sejarah Afrika -Amerika dan musik hip-hop itu sendiri, dimana akan dijelaskan unsur-unsur dalam genre music tersebut seperti "beat boxing" dan mengajak penonton untuk terlibat dalam diskusi interaktif.
Tariq Snare, selain seorang drummer terkenal yang telah melakukan pertunjukan bersama artis-artis terkenal di banyak negara, juga pengajar untuk bidang bahasa, seni, ilmu sosial, dan musik di sekolah umum di New York. Ia juga pengarang sekaligus ilustrator buku instruksi bermain drum bagi anak-anak berjudul "Kids Can Play Hip Hop Drums!"
Tariq pernah tampil bersama sederet artis terkenal Amerika seperti Queen Latifah, Kieth Sweat, JT Taylor dari Kool and The Gang, PM Dawn, Wilson Pickett dan tentu saja Native Deen. Tahun lalu, Native Deen menggelar tur di beberapa kota di Indonesia seperti Jakarta, Pontianak, Surabaya, Malang dan Makasar. *
UNSUR-UNSUR HIP HOP
menurut sumber yang telah saya ketahui dalam hip-hop ada beberapa hal yang terkait atau dapat diartikan sebagai bagian dari hip-hop tersebut, yaitu:
Biasanya, Rap adalah salah satu unsur musik hip-hop. Rap merupakan teknik vokal yang berkata-kata dengan cepat, sementara pelakunya disebut rapper. Biasanya, rap diiringi oleh DJ maupun oleh sebuah band.
Rapper seperti penyanyi biasa, yaitu bernyanyi solo. Contohnya adalah Xzibit dan Jay-Z. Ada pula rapper yang menjadi anggota band, misalnya Mike shinoda dari Linkin Park. Umumnya, rapper berkulit hitam karena banyak rapper berasal dari daerah pinggiran. Di antara sedikit rapper yang berkulit putih adalah Eminem dan Sean Paul. Rapper sering disebut pula dengan MC (Master of Ceremony).
Di Indonesia sendiri, musik rap telah berkembang dan menjadi salah satu genre yang diminati banyak anak muda. Musisi rap atau hip-hop lokal di dalamnya termasuk, Iwa K, Neo, Soul ID, Yacko, SAYKOJI, Rotra, X-Calibour, Daviuz, DyNamiD, Lazy P, Flatboy dan masih banyak lagi.
2. Beatbox
Beat box merupakan salah satu bentuk seni yang mengfokuskan diri dalam menghasilkan bunyi-bunyi ritmis dan ketukan drum, instrumen musik, maupun tiruan dari bunyi-bunyian lainnya, khususnya suara turntable, melalui alat-alat ucap manusia seperti mulut, lidah, bibir, dan rongga-rongga ucap lainnya. Pemain beatbox atau lebih dikenal dengan beatboxer, mampu mendemonstrasikan segala bentuk bunyi-bunyian dengan handal. Beatbox selalu dikaitkan dengan vokal perkusi maupun dengan multivokalisme. Meskipun pada dasarnya sama, namun secara umum perbedaan Beatbox terletak pada keterkaitannya dengan budaya dan musik Hip-Hop. Meski demikian pada prakteknya beatbox juga diterapkan untuk genre musik lainya seperti Rock, Pop, R&B, dan sebagainya.
3. Breakdance
Breakdance, breaking, b-boying atau b-girling adalah gaya tari jalanan yang muncul sebagai bagian dari gerakan hip-hop diantara African American dan anak muda dari Puerto Rico yang dilakukan di bagian selatan New York City yang brutal pada tahun 1970. Pada Umumnya tarian ini diiringi lagu hip hop, rap, atau lagu remix (lagu yang di aransemen ulang).Seorang breakdancer, breaker, b-boy atau b-girl adalah orang yang memainkan gerakan breakdance.
4. Graffiti
Grafiti (juga dieja graffity atau graffiti) adalah coretan-coretan pada dinding yang menggunakan komposisi warna, garis, bentuk, dan volume untuk menuliskan kata, simbol, atau kalimat tertentu. Alat yang digunakan pada masa kini biasanya cat semprot kaleng. Sebelum cat semprot tersedia, grafiti umumnya dibuat dengan sapuan cat menggunakan kuas atau kapur.
Kebiasaan melukis di dinding bermula dari manusia primitif sebagai cara mengkomunikasikan perburuan. Pada masa ini, grafitty digunakan sebagai sarana mistisme dan spiritual untuk membangkitkan semangat berburu.
Perkembangan kesenian di zaman Mesir kuno juga memperlihatkan aktivitas melukis di dinding-dinding piramida. Lukisan ini mengkomunikasikan alam lain yang ditemui seorang pharaoh (Firaun) setelah dimumikan.
Kegiatan grafiti sebagai sarana menunjukkan ketidak puasan baru dimulai pada zaman Romawi dengan bukti adanya lukisan sindiran terhadap pemerintahan di dinding-dinding bangunan. Lukisan ini ditemukan di reruntuhan kota Pompeii. Sementara di Roma sendiri dipakai sebagai alat propaganda untuk mendiskreditkan pemeluk kristen yang pada zaman itu dilarang kaisar
5. DJ
Seorang disc jockey (disebut juga DJ, atau deejay) adalah seseorang yang terampil memilih dan memainkan rekaman suara atau musik yang direkam sebelumnya untuk pada pendengar yang menginginkan.
Istilah DJ ini pertama kali digunakan untuk menggambarkan seorang peyiar radio yang akan memperkenalkan dan memainkan rekaman gramophone yang populer. Rekaman pada media ini, juga dikenal sebagai "cakram" dimana dalam industri ini dimainkan oleh peyiar-penyiar radio, oleh karena itu nama disc jockey dan selanjutnya lebih akrab dikenal sebagai DJs atau deejays. Sekarang karena berbagai faktor, termasuk musik yang dipilih, para pendengarnya, penyetelan kinerja, media yang digunakan dan perkembangan dari manipulasi suara, telah menghasilkan berbagai macam teknik DJ.
Aksi fisik daripada seorang DJ adalah memilih dan memainkan rekaman-rekaman suara disebut deejaying, atau DJing dan cakupan kesempurnaan dari memainkan secara sederhana satu seri rekaman-rekaman (terkait pengacaraan, atau menyusun sebuah daftar putar, sampai memanipulasi rekaman-rekaman, menggunakan berbagai teknik seperti audio mixing, cueing, phrasing, cutting, scratching, dan beatmatching, atau sering juga mengacu pada membuat komposisi musik asli.
Biasanya, Rap adalah salah satu unsur musik hip-hop. Rap merupakan teknik vokal yang berkata-kata dengan cepat, sementara pelakunya disebut rapper. Biasanya, rap diiringi oleh DJ maupun oleh sebuah band.
Rapper seperti penyanyi biasa, yaitu bernyanyi solo. Contohnya adalah Xzibit dan Jay-Z. Ada pula rapper yang menjadi anggota band, misalnya Mike shinoda dari Linkin Park. Umumnya, rapper berkulit hitam karena banyak rapper berasal dari daerah pinggiran. Di antara sedikit rapper yang berkulit putih adalah Eminem dan Sean Paul. Rapper sering disebut pula dengan MC (Master of Ceremony).
Di Indonesia sendiri, musik rap telah berkembang dan menjadi salah satu genre yang diminati banyak anak muda. Musisi rap atau hip-hop lokal di dalamnya termasuk, Iwa K, Neo, Soul ID, Yacko, SAYKOJI, Rotra, X-Calibour, Daviuz, DyNamiD, Lazy P, Flatboy dan masih banyak lagi.
2. Beatbox
Beat box merupakan salah satu bentuk seni yang mengfokuskan diri dalam menghasilkan bunyi-bunyi ritmis dan ketukan drum, instrumen musik, maupun tiruan dari bunyi-bunyian lainnya, khususnya suara turntable, melalui alat-alat ucap manusia seperti mulut, lidah, bibir, dan rongga-rongga ucap lainnya. Pemain beatbox atau lebih dikenal dengan beatboxer, mampu mendemonstrasikan segala bentuk bunyi-bunyian dengan handal. Beatbox selalu dikaitkan dengan vokal perkusi maupun dengan multivokalisme. Meskipun pada dasarnya sama, namun secara umum perbedaan Beatbox terletak pada keterkaitannya dengan budaya dan musik Hip-Hop. Meski demikian pada prakteknya beatbox juga diterapkan untuk genre musik lainya seperti Rock, Pop, R&B, dan sebagainya.
3. Breakdance
Breakdance, breaking, b-boying atau b-girling adalah gaya tari jalanan yang muncul sebagai bagian dari gerakan hip-hop diantara African American dan anak muda dari Puerto Rico yang dilakukan di bagian selatan New York City yang brutal pada tahun 1970. Pada Umumnya tarian ini diiringi lagu hip hop, rap, atau lagu remix (lagu yang di aransemen ulang).Seorang breakdancer, breaker, b-boy atau b-girl adalah orang yang memainkan gerakan breakdance.
4. Graffiti
Grafiti (juga dieja graffity atau graffiti) adalah coretan-coretan pada dinding yang menggunakan komposisi warna, garis, bentuk, dan volume untuk menuliskan kata, simbol, atau kalimat tertentu. Alat yang digunakan pada masa kini biasanya cat semprot kaleng. Sebelum cat semprot tersedia, grafiti umumnya dibuat dengan sapuan cat menggunakan kuas atau kapur.
Kebiasaan melukis di dinding bermula dari manusia primitif sebagai cara mengkomunikasikan perburuan. Pada masa ini, grafitty digunakan sebagai sarana mistisme dan spiritual untuk membangkitkan semangat berburu.
Perkembangan kesenian di zaman Mesir kuno juga memperlihatkan aktivitas melukis di dinding-dinding piramida. Lukisan ini mengkomunikasikan alam lain yang ditemui seorang pharaoh (Firaun) setelah dimumikan.
Kegiatan grafiti sebagai sarana menunjukkan ketidak puasan baru dimulai pada zaman Romawi dengan bukti adanya lukisan sindiran terhadap pemerintahan di dinding-dinding bangunan. Lukisan ini ditemukan di reruntuhan kota Pompeii. Sementara di Roma sendiri dipakai sebagai alat propaganda untuk mendiskreditkan pemeluk kristen yang pada zaman itu dilarang kaisar
5. DJ
Seorang disc jockey (disebut juga DJ, atau deejay) adalah seseorang yang terampil memilih dan memainkan rekaman suara atau musik yang direkam sebelumnya untuk pada pendengar yang menginginkan.
Istilah DJ ini pertama kali digunakan untuk menggambarkan seorang peyiar radio yang akan memperkenalkan dan memainkan rekaman gramophone yang populer. Rekaman pada media ini, juga dikenal sebagai "cakram" dimana dalam industri ini dimainkan oleh peyiar-penyiar radio, oleh karena itu nama disc jockey dan selanjutnya lebih akrab dikenal sebagai DJs atau deejays. Sekarang karena berbagai faktor, termasuk musik yang dipilih, para pendengarnya, penyetelan kinerja, media yang digunakan dan perkembangan dari manipulasi suara, telah menghasilkan berbagai macam teknik DJ.
Aksi fisik daripada seorang DJ adalah memilih dan memainkan rekaman-rekaman suara disebut deejaying, atau DJing dan cakupan kesempurnaan dari memainkan secara sederhana satu seri rekaman-rekaman (terkait pengacaraan, atau menyusun sebuah daftar putar, sampai memanipulasi rekaman-rekaman, menggunakan berbagai teknik seperti audio mixing, cueing, phrasing, cutting, scratching, dan beatmatching, atau sering juga mengacu pada membuat komposisi musik asli.
Sabtu, 31 Maret 2012
Hip Hop Style
Sebenarnya gaya fashion hip hop pada masa sekarang ini lebih cenderung ke arah mainstream seiring dengan musik dan kultur hip hop yang sudah menjadi bagian dari budaya pop. Namun tidak ada salahnya kita menilik gaya berpakaian yang saat ini dianut jutaan anak muda di seluruh dunia ini.
Hip hop fashion pada era 80an selalu dikenal sebagai salah satu bagian penting dari budaya old school. Saat itu fashion dan hairstyle dianggap sebagai simbolisasi “Black Pride Movement”. Yang khas dari gaya fashion hip hop era ini adalah kacamata besar, topi kangol, tracksuit dengan warna terang, cincin di beberapa jari, dan sneakers. Artis yang turut memberi pengaruh pada trend fashion hip hop di era ini antara lain Run DMC, LL Cool J, Queen Latifah, dan Public Enemy.
Era 90an, fashion hip hop mengalami perubahan. Banyak penganut gaya hip hop terinspirasi oleh berandalan dan tahanan. Celana baggy dan tattoo hitam menjadi digemari. Di East Coast (New York) kultur hip hop didominasi oleh fashion macam sweater dengan hood, jaket, dan topi militer. Sedangkan di West Coast (Los Angeles) flanel yang dikenakan di atas kaos serta sepatu converse all star.
Kalau untuk era 2000 sendiri, yang menjadi trend adalah baggy jeans, rantai emas, sneakers (masih!), Tshirt ukuran besar, serta bandana atau rag yang diikatkan di kepala. Melihat trend ini pun, artis-artis hip hop seperti Jay Z, Eminem, 50 cent, dan Outkast langsung terdorong untuk menciptakan brand sendiri.
Bieber Rilis Single Super Hip Hop
LOS ANGELES- Justin Bieber baru saja mengeluarkan sebuah single bernuansa sangat hip hop.
Single yang berjudul Boyfriend ini ditulis dan diproduseri Mike Posner. Mike menjelaskan lagu tersebut memiliki beberapa beat yang bisa membuat pendengar ikut bergoyang.
“Saya punya single baru untuk Bieber. Saya yang menulis dan memproduseri lagu tersebut bersama dia,” ujar Mike, dilansir Digitalspy, Rabu (14/3/2012).
“Dan tunggu saja sampai kalian mendengar lagunya. Kalian pasti akan ikut bergoyang. Kalian pasti akan terus memainkan lagu ini. Ini memang super hip hop,” lanjutnya.
Mike mengatakan bahwa dalam lagu ini Bieber juga akan nge-rap untuk beberapa bar. Menurut Mike ini adalah sebuah pembuktian bahwa Bieber bisa melakukan sesuatu yang berbeda.
“Ini memang tujuan kami, untuk membuat sesuatu yang baru. Dia itu super berbakat. Awalnya saya juga tidak pernah berharap banyak dari dia, sebab dia masih sangat muda. Tapi ternyata dia itu bisa nulis,” ungkap Mike.
Single baru Justin Bieber yang berjudul Boyfriend ini, rencananya akan dirilis pada 26 Maret 2012 mendatang.(gal)
Single yang berjudul Boyfriend ini ditulis dan diproduseri Mike Posner. Mike menjelaskan lagu tersebut memiliki beberapa beat yang bisa membuat pendengar ikut bergoyang.
“Saya punya single baru untuk Bieber. Saya yang menulis dan memproduseri lagu tersebut bersama dia,” ujar Mike, dilansir Digitalspy, Rabu (14/3/2012).
“Dan tunggu saja sampai kalian mendengar lagunya. Kalian pasti akan ikut bergoyang. Kalian pasti akan terus memainkan lagu ini. Ini memang super hip hop,” lanjutnya.
Mike mengatakan bahwa dalam lagu ini Bieber juga akan nge-rap untuk beberapa bar. Menurut Mike ini adalah sebuah pembuktian bahwa Bieber bisa melakukan sesuatu yang berbeda.
“Ini memang tujuan kami, untuk membuat sesuatu yang baru. Dia itu super berbakat. Awalnya saya juga tidak pernah berharap banyak dari dia, sebab dia masih sangat muda. Tapi ternyata dia itu bisa nulis,” ungkap Mike.
Single baru Justin Bieber yang berjudul Boyfriend ini, rencananya akan dirilis pada 26 Maret 2012 mendatang.(gal)
Menonton Pertunjukan Pinokio dalam Drama Musik Hip Hop di Maryland
Pinokio, kisah tentang boneka yang menjadi anak laki-laki, diceritakan dalam bentuk hip hop di atas Panggung Imajinasi.
Sebuah kisah klasik anak-anak telah diberi sentuhan baru oleh sebuah perusahaan teater di negara bagian Maryland. Pinokio, kisah tentang boneka yang menjadi anak laki-laki, diceritakan dalam bentuk hip hop di atas Panggung Imajinasi.
P.Nokio, ditulis dengan huruf P titik Nokio adalah drama musikal hip hop kreasi dari Psalmayene 24 atau disingkat Psalm.
"Untuk satu dan lain hal, Pinokio selalu terkait dengan saya," ujarnya.
"Saya berurusan dengan hip hop, dan saya pikir ceritanya sangat cocok dengan interpretasi semacam itu," ujarnya lagi.
Psalm tidak hanya menulis drama itu. Dia juga memainkan karakter utamanya. Tetapi, ada perbedaannya. P.Nokio bukan boneka kayu. Ia adalah karakter dalam video game, yang dihidupkan oleh Peri Graffiti.
P. Nokio sering membolos sekolah untuk bermain. Ketika ia berbohong, hidungnya bertambah panjang.
Psalmayene memaparkan, "Pada intinya, Pinokio adalah cerita tentang penebusan. Mengenai boneka yang sering melakukan perbuatan yang menyesatkan, tetapi. pada akhirnya ia melakukan hal yang benar. Kita semua membuat kesalahan, tetapi kita selalu memiliki kesempatan untuk memperbaiki kesalahan."
Psalm selama ini sering menulis drama dewasa, tapi dia juga senang menulis bagi kaum muda.
Ia menambahkan, "Karena anak-anak akan mengikuti kita ke mana saja, selama kita menjaga agar kegiatannya aktif dan benar-benar menarik."
P. Nokio begitu populer, dan dimainkan di berbagai kota di Amerika sebelum kembali ke kawasan Washington DC.
"Untuk satu dan lain hal, Pinokio selalu terkait dengan saya," ujarnya.
"Saya berurusan dengan hip hop, dan saya pikir ceritanya sangat cocok dengan interpretasi semacam itu," ujarnya lagi.
Psalm tidak hanya menulis drama itu. Dia juga memainkan karakter utamanya. Tetapi, ada perbedaannya. P.Nokio bukan boneka kayu. Ia adalah karakter dalam video game, yang dihidupkan oleh Peri Graffiti.
P. Nokio sering membolos sekolah untuk bermain. Ketika ia berbohong, hidungnya bertambah panjang.
Psalmayene memaparkan, "Pada intinya, Pinokio adalah cerita tentang penebusan. Mengenai boneka yang sering melakukan perbuatan yang menyesatkan, tetapi. pada akhirnya ia melakukan hal yang benar. Kita semua membuat kesalahan, tetapi kita selalu memiliki kesempatan untuk memperbaiki kesalahan."
Psalm selama ini sering menulis drama dewasa, tapi dia juga senang menulis bagi kaum muda.
Ia menambahkan, "Karena anak-anak akan mengikuti kita ke mana saja, selama kita menjaga agar kegiatannya aktif dan benar-benar menarik."
P. Nokio begitu populer, dan dimainkan di berbagai kota di Amerika sebelum kembali ke kawasan Washington DC.
Pasangan Hip-Hop Papan Atas Korea Selatan Jadi Duta Promosi Festival Musik
Yang terpilih adalah Tiger JK dan Yoon Mi-rae
Seoul - Pasangan musisi hip-hop, Rapper Tiger JK dan Yoon Mi-rae dipilih untuk mempromosikan Uijeongbu International Music Theatre Festival. Dan sebagai bagian aktivitas promosinya, Tiger JK dan Yoon Mi-rae akan membuat konser gratis bagi acara tersebut.
Dilansir dari English Chosun, Uijeongbu International Music Theatre Festival dimulai pertama kalinya 10 tahun lalu atau pada tahun 2002 yang merupakan festival musik tahunan yang menampilkan music opera, musik klasik, musikal. Tapi tahun 2012 ini, musik pop akan mengambil alih panggung festival musik tersebut untuk menjadi penutup.
Pewakilan dari Komite Festival Musik tersebut mengatakan, “Untuk membuat Uijeongbu International Music Theatre Festival lebih bisa diterima dan dinikmati publik, kami meminta Tiger JK dan Yoon Mi-rae mengambil peran sebagai duta promosi acara ini dan ternyata mereka dengan senang hati menerima tawaran tersebut.”
Tiger JK ternyata mempunyai hubungan yang cukup erat dengan kota Uijeongbu dan mengatakan, "Saya menikah dan mempunyai anak di Uijeonbu. Jadi saya bisa bilang kalo saya menemukan cinta dan keluar di sini.”
Sementara itu sang istri, Yoon Mi-rae mengatakan bahwa Uijeongbu sudah seperti kampung halamannya. Yoon Mi-rae menambahkan, ”Sudah sangat alami sekali kalau saya mempunyai kedekatan dengan tempat tinggal saya. Saya tinggal di kota ini sejak kecil dan keluarga saya juga tinggal disini. Dan saya tidak akan pindah dari kota ini karena orang-orang dan lingkungan di kota ini sangat bagus.”
Rencananya konser yang akan menampilkan Tiger JK dan Yoon Mi-rae ini akan diselenggarakan pada 20 Mei mendatang di hari terakhir Uijeongbu International Music Theatre Festival. Dan selain Tiger JK dan Yoon Mi-rae, akan tampil juga dalam konser gratis ini yaitu musisi hip-hop papan atas Korea Selatan yang saat ini masih dirahasiakan.
Russell Simmons Ikon Hip-hop 2008
Selain Russells, Lil Wayne juga menyabet kategori lirik terbaik dalam BET Hip-hop Award.
VIVAnews- Lil Wayne dan Russell Simmons menyabet gelar untuk kategori lirik terbaik dan ikon hip-hop tahun 2008 dalam ajang penghargaan BET Hip-Hop Awards, Sabtu (18/10) di Atlanta.
Rapper asal New Orleans tersebut masuk dalam 12 nominasi penghargaan. Disamping itu dia juga menyabet gelar MVP of the Year dan Alltel Wireless People's Champ. Acara ini awalnya akan dipandu oleh komedian Katt William, namun digantikan oleh T-Pain.
Pesta ini diramaikan pertunjukan medley hip-hop yang dibawakan oleh MC Lyte, Yo-Yo, Salt-n- Pepa, DJ Khaled, Young Jeezy, Ludacris, Busta Rhymes, Big-Boi, Lil Wayne, Fat Joe, Birdman dan Rick Ross took home yang memperoleh penghargaan untuk kategori Best Hip-Hop Collaboration untuk lagu I'm So Hood (The Remix).
Ajang ini juga semakin meriah dengan penampilan Young Jeezy, Soulja Boy dan Bow Wow. T.I juga membuat petunjukan besar tahun ini dalam acara tersebut. Rapper asal Atlanta ini, pernah menjadi pemberitaan besar tahun, karena beberapa jam sebelum menghadiri pesta ajang yang sama tahun lalu, dia didakwa memiliki senjata semi otomatis secara ilegal oleh kepolisian federal Atlanta.
VIVAnews- Lil Wayne dan Russell Simmons menyabet gelar untuk kategori lirik terbaik dan ikon hip-hop tahun 2008 dalam ajang penghargaan BET Hip-Hop Awards, Sabtu (18/10) di Atlanta.
Rapper asal New Orleans tersebut masuk dalam 12 nominasi penghargaan. Disamping itu dia juga menyabet gelar MVP of the Year dan Alltel Wireless People's Champ. Acara ini awalnya akan dipandu oleh komedian Katt William, namun digantikan oleh T-Pain.
Pesta ini diramaikan pertunjukan medley hip-hop yang dibawakan oleh MC Lyte, Yo-Yo, Salt-n- Pepa, DJ Khaled, Young Jeezy, Ludacris, Busta Rhymes, Big-Boi, Lil Wayne, Fat Joe, Birdman dan Rick Ross took home yang memperoleh penghargaan untuk kategori Best Hip-Hop Collaboration untuk lagu I'm So Hood (The Remix).
Ajang ini juga semakin meriah dengan penampilan Young Jeezy, Soulja Boy dan Bow Wow. T.I juga membuat petunjukan besar tahun ini dalam acara tersebut. Rapper asal Atlanta ini, pernah menjadi pemberitaan besar tahun, karena beberapa jam sebelum menghadiri pesta ajang yang sama tahun lalu, dia didakwa memiliki senjata semi otomatis secara ilegal oleh kepolisian federal Atlanta.
Tariq Snare,Hip Hop dan Agama
VIVAnews - Tariq Snare, penggebuk drum kelompok musik hip-hop muslim AS 'Nativer Deen' sukses unjuk kebolehan di @america, Pacific Place, Jakarta, Rabu 15 Februari 2012. Dalam penampilannya kali ini, dia menggandeng sembilan musisi hip hop Indonesia, di antaranya rapper Muhammad Iqbal '8Ball', Abud 'MC Bilal' dan Andri dari Sanggar Akar.
Di kunjungan yang ketiga kalinya ke Indonesia ini, Tariq mengaku benar-benar kagum dengan bakat-bakat musisi hip hop Indonesia. "It's amazing. Begitu banyak musisi Indonesia yang benar-benar punya bakat," kata Tariq.
Musik rap, reggae, pop, bahkan lagu tradisional seperti 'Rasa Sayange' berhasil membius para penonton yang hadir. Tariq dan sembilan musisi hip hop lokal pilihannya membawakan lagu-lagu seperti 'No Woman No Cry', 'Waiting In Vain', 'Giant Steps', 'Crazy In Love', serta lagu nasional 'Maju Tak Gentar' dan 'Rasa Sayange' dengan aransemen yang berbeda. Alunan musik-musik dari berbagai genre itu sangat menyatu hingga menjadi sebuah alunan berirama groovy khas musik hip-hop.
Dalam kesempatan itu, Tariq juga menjelaskan pentingnya musik bagi perkembangan bangsa, termasuk musik hip-hop itu sendiri. Ia juga menjelaskan unsur-unsur dalam genre musik tersebut seperti 'beat boxing'.
Pertanyaan-pertanyaan menarik sempat muncul seputar grupnya yang membawakan lagu beraliran religius dengan musik hip hop. Sebab, selama ini berkembang anggapan bahwa keduanya saling bertentangan. Namun, bagi Tariq, anggapan itu keliru.
"Musik adalah sesuatu yang menyenangkan. Musik itu seperti proses penyembuhan untuk diri kita mengekspresikan sesuatu. Saya tidak menyesal memilih hip hop. Saya senang dengan hip hop dan kepercayaan saya, keduanya tidak bertentangan selama kita tetap sesuai dengan jalan yang benar," katanya.
Sejak bergabung dengan Hip-hop Muslim AS 'Nativer Deen', Tariq Snare akhirnya dapat melakukan pertunjukan bersama artis-artis terkenal di banyak negara. Ia juga mengajar untuk bidang bahasa, seni, ilmu sosial, dan musik di sekolah umum di New York. Tak hanya itu, Ia juga pengarang sekaligus ilustrator buku instruksi bermain drum bagi anak-anak berjudul 'Kids Can Play Hip Hop Drums!'
Tariq pernah tampil bersama sederet artis terkenal Amerika seperti Queen Latifah, Kieth Sweat, JT Taylor dari Kool and The Gang, PM Dawn, Wilson Pickett dan tentu saja Native Deen. Tahun lalu, Native Deen menggelar tur di beberapa kota di Indonesia seperti Jakarta, Pontianak, Surabaya, Malang dan Makasar. Ia menggunakan nama panggung Tariq Snare setelah menjadi mualaf pada Agustus tahun 2003.
Di kunjungan yang ketiga kalinya ke Indonesia ini, Tariq mengaku benar-benar kagum dengan bakat-bakat musisi hip hop Indonesia. "It's amazing. Begitu banyak musisi Indonesia yang benar-benar punya bakat," kata Tariq.
Musik rap, reggae, pop, bahkan lagu tradisional seperti 'Rasa Sayange' berhasil membius para penonton yang hadir. Tariq dan sembilan musisi hip hop lokal pilihannya membawakan lagu-lagu seperti 'No Woman No Cry', 'Waiting In Vain', 'Giant Steps', 'Crazy In Love', serta lagu nasional 'Maju Tak Gentar' dan 'Rasa Sayange' dengan aransemen yang berbeda. Alunan musik-musik dari berbagai genre itu sangat menyatu hingga menjadi sebuah alunan berirama groovy khas musik hip-hop.
Dalam kesempatan itu, Tariq juga menjelaskan pentingnya musik bagi perkembangan bangsa, termasuk musik hip-hop itu sendiri. Ia juga menjelaskan unsur-unsur dalam genre musik tersebut seperti 'beat boxing'.
Pertanyaan-pertanyaan menarik sempat muncul seputar grupnya yang membawakan lagu beraliran religius dengan musik hip hop. Sebab, selama ini berkembang anggapan bahwa keduanya saling bertentangan. Namun, bagi Tariq, anggapan itu keliru.
"Musik adalah sesuatu yang menyenangkan. Musik itu seperti proses penyembuhan untuk diri kita mengekspresikan sesuatu. Saya tidak menyesal memilih hip hop. Saya senang dengan hip hop dan kepercayaan saya, keduanya tidak bertentangan selama kita tetap sesuai dengan jalan yang benar," katanya.
Sejak bergabung dengan Hip-hop Muslim AS 'Nativer Deen', Tariq Snare akhirnya dapat melakukan pertunjukan bersama artis-artis terkenal di banyak negara. Ia juga mengajar untuk bidang bahasa, seni, ilmu sosial, dan musik di sekolah umum di New York. Tak hanya itu, Ia juga pengarang sekaligus ilustrator buku instruksi bermain drum bagi anak-anak berjudul 'Kids Can Play Hip Hop Drums!'
Tariq pernah tampil bersama sederet artis terkenal Amerika seperti Queen Latifah, Kieth Sweat, JT Taylor dari Kool and The Gang, PM Dawn, Wilson Pickett dan tentu saja Native Deen. Tahun lalu, Native Deen menggelar tur di beberapa kota di Indonesia seperti Jakarta, Pontianak, Surabaya, Malang dan Makasar. Ia menggunakan nama panggung Tariq Snare setelah menjadi mualaf pada Agustus tahun 2003.
Jogja Hip Hop Foundation jadi Guru Hip Hop
Sebagai kelompok yang berusia hampir 10 tahun, Jogja Hip Hop Foundation (JHF) menjadi tempat bertanya bagi kelompok hip hop yang tumbuh subur di Yogyakarta. Bahkan, banyak orangtua meminta personel grup itu menjadi guru bagi anaknya yang ingin menyanyi hip hop.
Grup hip hop berbahasa Jawa itu beranggotakan Marzuki Mohammad alias Kill the DJ, Balan, Lukman, Antok, Mamok, dan DJ Vanda.
Akhir pekan lalu, JHF menghibur peserta MuDA Creativity 5th Anniversary, yang mengusung tema "Investo: Investasikan Energimu untuk Bumi". "Sekarang ada sekitar 250 kelompok hip hop. Kalau secara nasional, hip hop meredup. Tetapi tidak di Yogyakarta, selalu hidup, selalu muncul kelompok baru," ungkap Juki, panggilan Marzuki, yang juga pendiri JHF.
Beberapa waktu lalu, JHF menggelar angkringan hip hop yang menjadi ajang pertemuan kelompok hip hop. "Itu seru sekali, semuanya nyanyi. Mereka bernyanyi dari pukul 09.00 pagi sampai 11.00 malam. Kami malah hanya sedikit nyanyinya," kata Juki.
Beda lagi dengan pengalaman Antok. Awalnya, dia merasa sulit mengenalkan hip hop kepada masyarakat. "Sekarang, banyak yang bertanya kepada kami bagaimana menciptakan lagu. Bahkan, ada ibu yang minta kami menjadi guru hip hop buat anaknya," ujar Antok.
SMK N 1 ROTA BAYAT raih juara 3 SC Competition 2011
Kompetisi tahunan Student Company (SC) Competition 2011 akhirnya dimenangkan Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 26 Jakarta. Juara kedua diraih SMAN 1 Bogor, Jawa Barat dan ketiga direbut SMKN 1 ROTA Bayat, Klaten, Jawa Tengah.
Sementara kategori penampilan terbaik didapat SMKN 1 ROTA Bayat Klaten, dan kategori Profil Video Perusahaan Favorit diraih SMKN 26 Jakarta, serta pemenang Business Solution Challenge diperoleh SMKN 8 Jakarta.
Menurut Direktur Prestasi Junior Indonesia (PJI) Robert Gardiner, belum lama ini, lomba tersebut dimaksudkan untuk mengasah kemampuan siswa dalam berwirausaha. Kompetisi yang keempat kalinya ini mengikutsertakan perusahaan siswa (SC) sebanyak 12 sekolah menengah atas (SMA/SMK).
Dalam kompetisi itu, setiap perusahaan siswa bersaing untuk menjual produk mereka kepada pengunjung mal. Selain menjual produk, Robert menambahkan, sejumlah siswa juga mengikuti kompetisi dalam beberapa kategori, yaitu presentasi bisnis, kreativitas seni, tantangan bisnis dan video profil perusahaan.
"Pengalaman ini merupakan pembelajaran wirausaha langsung yang sangat berharga bagi siswa sehingga dapat meningkatkan kepercayaan diri guna meraih cita-citanya", ujar Robert.
Sementara itu, Direktur Utama PT Bank Mayapada Internasional, Tbk Haryono Tjahjarijadi, optimistis lomba tersebut dapat membentuk jiwa wirausaha muda Indonesia. Ia pun berharap para peserta bisa menjadi pebisnis sejati yang bertanggungjawab sehingga mampu memberikan kontribusi bagi perekonomian Indonesia.
Rencananya, pemenang terbaik lomba Student Competition yang bekerjasama dengan American Chamber of Commerce (AmCham) Indonesia dan PT Bank Mayapada Internasional tersebut akan mewakili Indonesia dalam beberapa event internasional. Termasuk, kegiatan Asia Pacific Student Company of the Year Competition pada bulan Januari 2012 mendatang.
berita serupa : http://berita.liputan6.com/read/346201/
Sementara kategori penampilan terbaik didapat SMKN 1 ROTA Bayat Klaten, dan kategori Profil Video Perusahaan Favorit diraih SMKN 26 Jakarta, serta pemenang Business Solution Challenge diperoleh SMKN 8 Jakarta.
Menurut Direktur Prestasi Junior Indonesia (PJI) Robert Gardiner, belum lama ini, lomba tersebut dimaksudkan untuk mengasah kemampuan siswa dalam berwirausaha. Kompetisi yang keempat kalinya ini mengikutsertakan perusahaan siswa (SC) sebanyak 12 sekolah menengah atas (SMA/SMK).
Dalam kompetisi itu, setiap perusahaan siswa bersaing untuk menjual produk mereka kepada pengunjung mal. Selain menjual produk, Robert menambahkan, sejumlah siswa juga mengikuti kompetisi dalam beberapa kategori, yaitu presentasi bisnis, kreativitas seni, tantangan bisnis dan video profil perusahaan.
"Pengalaman ini merupakan pembelajaran wirausaha langsung yang sangat berharga bagi siswa sehingga dapat meningkatkan kepercayaan diri guna meraih cita-citanya", ujar Robert.
Sementara itu, Direktur Utama PT Bank Mayapada Internasional, Tbk Haryono Tjahjarijadi, optimistis lomba tersebut dapat membentuk jiwa wirausaha muda Indonesia. Ia pun berharap para peserta bisa menjadi pebisnis sejati yang bertanggungjawab sehingga mampu memberikan kontribusi bagi perekonomian Indonesia.
Rencananya, pemenang terbaik lomba Student Competition yang bekerjasama dengan American Chamber of Commerce (AmCham) Indonesia dan PT Bank Mayapada Internasional tersebut akan mewakili Indonesia dalam beberapa event internasional. Termasuk, kegiatan Asia Pacific Student Company of the Year Competition pada bulan Januari 2012 mendatang.
berita serupa : http://berita.liputan6.com/read/346201/
Flo Rida
dan ini dia profil salah satu penyanyi hip hop yang beyan suka ^_^
Tramar Dillard (lahir 16 Desember 1979; umur 32 tahun) atau lebih dikenal sebagai Flo Ridaadalah rapper asal Amerika Serikat. Lahir di Opa-locka, Florida, nama panggung "Sean Kingston" diambil dari nama negara bagian tempatnya berasal. Dibesarkan di Carol City, Sean Kingston masih berusia 15 tahun ketika menjadi pengikut grup rap 2 Live Crew.
Namanya mulai dikenal dalam sejumlah mixtape, terutama lagu "Bitch I'm from Dade County" dalam album We the Best oleh DJ Khaled yang dibuatnya setelah dikontrak Poe Boy Entertainment. Album solo perdana, Mail on Sunday menghasilkan singel "Low" yang menempati urutan nomor satu Billboard Hot 100 pada awal tahun 2008.
Sewaktu masih berusia 16 tahun, Sean Kingston mengikuti kakak ipar yang menjadi hype man(vokal latar) bagi Luke Skyywalker dari 2 Live Crew. Skyywalker melihat bakat terpendam Sean Kingston, dan memintanya menjadi anggota magang bagi 2 Live Crew. Sambil magang, Sean Kingston membentuk grup rap amatir, Groundhoggz bersama dua orang teman masa kecilnya.
Pada tahun 2001, Sean Kingston diajak Fresh Kid Ice sebagai hype man baginya dalam tur keHawaii. Sebelum berangkat, ia sempat merekam pita demo yang menarik perhatian DeVante, mantan anggota Jodeci. Devante memperkenalkan Sean Kingston kepada tokoh-tokoh industri musik hip hop dan label mayor. Namun Sean Kingston belum beruntung dan harus bekerja sambilan di luar bidang musik. Ia sempat kuliah di Universitas Las Vegas selama seminggu, dan kuliah di Universitas Barry selama dua bulan tapi berhenti. Sekembalinya di Florida, karier bermusik kembali dilanjutkannya setelah ditelepon pihak label indie Poe Boy Entertainment.
Setelah Poe Boy Entertainment mengontraknya pada tahun 2007, Sean Kingston mulai berkawan dengan rapper lain dari Florida, seperti Rick Ross, Trina, dan Trick Daddy. Sebelum ikut dalam album We the Best, Sean Kingston merilis singel promosi berjudul "Birthday" yang menampilkan Rick Ross. Singel "Low" yang menampilkan T-Pain menjadi lagu hit sekaligus lagu paling banyak diunduh dari toko web iTunes pada bulan November 2007, dan berhasil mencapai urutan pertama Billboard Hot 100.
Langganan:
Postingan (Atom)