ROCKETEER

There’s a world out there that we should see Take my hand, close your eyes With you right here, I’m a rocketeer

Kamis, 03 Mei 2012

20 Penyanyi Hip Hop Paling Kaya Di Dunia Tahun 2011


Majalah Forbes kembali membuat votting Penyanyi Hip-Hop Terkaya pada tahun ini dan Jay-Z kembali menduduki posisi pertama dalam daftar Penyanyi Hi-Hop Terkaya. Jay-Z mempimpin dengan pendapatan USD 37 juta (lebih dari Rp. 310 milyar) sejak Agustus tahun lalu.

Semua pendapatan Jay-Z diperolehnya dari hasil penjualan tiket konser ‘The Blueprint’ (seri album yang rilis 2001, 2002, 2003 dan 2009). Pendapatan lainnya diperolahnya dari penghasilan bisnis klub malam 40/40 dan investasi di klub basket New Jersey Net.

Di posisi kedua Penyanyi Hip-Hop Terkaya adalah P. Diddy sang mantan kekasih Jennifer Lopez itu menghasilkan pendapatan sebesar USD 35 juta (lebih dari Rp. 290 milyar). Kekayaan yang di dapat P. Diddy diperoleh dari label rekamannya, Bad Boy dan merk busana Sean John juga kesepakatan bisnis minuman vodka Ciroc.

Posisi ketiga ditempati oleh Kanye West yang mencantumkan kekayaannya sebesar USD 16 Juta (lebih dari Rp. 130 milyar). Peringkat lima dan enam masing-masing ditempati oleh rapper Lil Wayne dan Birdman yang meraup USD 15 juta (lebih dari Rp. 120 milyar).

“Jay-Z dan Kanye adalah wakil di bidang musik hip-hop,” kata Steve Stoute, chief firma Translation dan pengarang buku ‘Tanning of America’. “Mereka membawa seni ke seluruh dunia dan mereka mengambil alih produksi serta bisnis ke tingkatan yang lebih tinggi. Kini mereka punya kesempatan untuk terus menanjak bersama penggemar mereka di dunia.”

Tidak ada komentar:

Posting Komentar